Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/145454
Title: Potensi Isolat Protein Daging Teripang Pasir (Holothuria Scabra) dalam Mengendalikan Kadar Glukosa Darah Tikus Hiperglikemik
Authors: Hartoyo, Arif
Astawan, Made
Tsaqqofa, Sarah
Issue Date: 2012
Publisher: IPB University
Abstract: Menurut American Diabetes Association/ADA (2011), diabetes merupakan kelompok penyakit metabolik yang disebabkan oleh gangguan sekresi insulin atau kerja insulin atau keduanya sehingga menghasilkan hiperglikemia. Diabetes hiperglikemia kronis berhubungan dengan kerusakan yang lama, disfungsi atau kegagalan organ-organ berbeda, terutama mata, ginjal, saraf, jantung dan pembuluh darah. Ketidaknormalan pada metabolisme karbohidrat, lemak dan protein dalam diabetes mengurangi kerja insulin pada jaringan target. Kerusakan dalam sekresi insulin dan kerja insulin merupakan penyebab utama glikemia (ADA, 2011). Impaired Glucose Tolerant (IGT) adalah salah satu faktor risiko terjadinya diabetes. WHO (2006) mendefinisikan IGT sebagai suatu tahap dimana terjadi peningkatan risiko penderita hiperglikemia menjadi diabetes walaupun masih ada kemungkinan kondisi dapat kembali normal. Penelitian ini menggunakan teripang pasir (Holothuria scabra) sebagai bahan baku pembuatan isolat protein daging teripang. Persentase bagian tubuh terbanyak dari teripang spesies Holothuria scabra adalah daging (39,9%), air dan kotoran (33,2%), kulit (18,3%), gonad dan jeroan (8.7%). Selanjutnya dilakukan pengeringan dengan menggunakan freeze dryer dan penepungan berukuran 60 mesh sehingga didapatkan tepung daging teripang. Rendemen sampel setelah dikeringkan dengan freeze dryer adalah 12,0% dan 9,8% rendemen setelah menjadi tepung Bian Daging teripang basah memiliki kadar air 82,0% (bb), kadar abu (bk) 21,6%, kadar lemak (k) 0,9%, kadar protein (bk) 71,8%, kadar karbohidrat (bk) 5,7% dan tepung daging teripang memiliki kadar air 11,2%, kadar abu (bk) 14,1%, kadar lemak (bk) 2,2%, kadar protein (bk) 62,9%, kadar karbohidrat (bk) 20,8%. Kandungan protein daging teripang kering Holothuria scabra yang tinggi dapat dijadikan alternatif sumber protein tinggi. Sebelum pembuatan isolat protein dengan metode pengendapan protein pada pH mendekati isoelektrik, perlu diketahui pada pH berapa protein daging teripang optimum terlarut dan mengendap. Dalam penelitian ini, penentuan pH ekstraksi optimal dilakukan dengan membuat kurva kelarutan protein dengan menghitung konsentrasi protein dalam supernatan sampel. Konsentrasi protein dalam filtrat dianalisis dengan menggunakan metode Lowry (Waterbogs dan Matthews, 1994). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelarutan protein tepung daging teripang paling tinggi terjadi pada pH 11 yakni dengan konsentrasi 30,4 mg/ml dan mencapai titik terendah pada pH 3 yakni dengan konsentrasi 1,9 mg/ml. Semakin tinggi kelarutan protein maka semakin tinggi konsentrasi protein Yung diperoleh. Pemilihan pH 11 dan pH 3 dinilai tepat untuk mendapatkan ekstraksi optimum dari Csolat protein daging teripang. Rendemen isolat protein daging teripang yang diperoleh adalah 8,5% dari total tepung daging Meripang yang dipakai, komposisi gizinya adalah kadar protein 75,3% (bk), kadar abu (bk) 8,1%, baik esensial maupun non-esensial. Sepuluh jenis asam amino yang dibutuhkan manusia yaitu arginin, histidin, isoleusin, leusin, lisin, metionin, fenilalanin, triptofan dan valin (Muchtadi, 2006) tersedia di kedar lemak 0,4%(bk), kadar karbohidrat (bk) 16,3% dan kadar air 7,8%. Protein pada tepung daging Teripang dan isolat protein daging teripang (Holothuria scabra) mengandung asam amino lengkap, asam glutamat, glisin, prolin, serin, sistein dan tirosin. Lisin merupakan kandungan terbesar asam dalam tepung dan isolat protein daging teripang kecuali triptofan. Sedangkan asam amino non- esensial yang terdapat dalam tepung dan isolat protein daging teripang adalah asam aspartat, alanin,..dst
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/145454
Appears in Collections:UT - Food Science and Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F12sts.pdf
  Restricted Access
1.14 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.