Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/145260
Title: Evaluasi pertumbuhan Jarak Pagar (Jatropha curcas) setelah satu tahun sambung pucuk di tanah masam
Authors: Triadiati
Widyastuti, Utut
Lubis, Han's Alvadino
Issue Date: 2012
Publisher: IPB University
Abstract: Tanaman jarak pagar (Jatropha curcas) merupakan tanaman yang potensial sebagai penghasil minyak yang dapat dibudidayakan dan digunakan sebagai bahan bakar pengganti minyak bumi. Keberhasilan budidaya jarak pagar ditentukan oleh ketersediaan bibit yang bermutu. Salah satu upaya untuk mendapatkan bibit yang bermutu dapat dilakukan penyambungan antara bibit yang mempunyai perakaran yang baik dengan bibit yang berproduksi tinggi. Tanaman jarak pagar dapat ditanam di lahan kritis seperti pada tanah masam. Dari hasil penelitian sebelumnya telah berhasil dilakukan sambung pucuk tanaman jarak pagar dan diseleksi hasil sambungannya di lahan masam selama 4 bulan. Oleh karena itu perlu dilakukan evaluasi untuk melihat pertumbuhan dan produksi tanaman jarak pagar pada periode lebih lama lagi di tanah masam. Tanaman jarak pagar hasil sambung pucuk selama satu tahun dipindahkan dari polibag ke dalam ember berisi tanah masam, kemudian dua minggu setelah dipindahkan dilakukan proses prunning dan dilakukan penyiraman serta pemupukan dengan pupuk kompos dan NPK. Pengamatan karakter vegetatif meliputi pengamatan diameter batang, tinggi tanaman, panjang tunas, panjang total akar primer, jumlah akar besar, jumlah daun, jumlah daun pada cabang, dan jumlah tunas. Pengamatan karakter reproduktif meliputi, jumlah bunga jantan dan bunga betina, waktu berbunga, jumlah infloresen dan jumlah buah. Berdasarkan seluruh parameter hasil kombinasi sambung pucuk hingga 16 minggu setelah tanam JB/3P dan B3/3A dapat dijadikan kombinasi potensial untuk memacu produksi tanaman jarak pagar pada lahan masam di masa mendatang.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/145260
Appears in Collections:UT - Biology

Files in This Item:
File SizeFormat 
G12hal.pdf950.55 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.