Please use this identifier to cite or link to this item:
http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/143203| Title: | Pengaruh penanganan dan perlakuan nira aren (Arenga pinnata merr) terhadap mutunya sebagai bahan baku gula |
| Authors: | Wijandi, Soesarsono Iskandar, Ade Sawitri, Swasti |
| Issue Date: | 1991 |
| Publisher: | IPB University |
| Abstract: | Faktor mutu nira sangat menentukan produk olahannya baik untuk gula cair, gula semut maupun gula padat. Tujuan penelitian ini antara lain mempelajari penanganan dan perlakuan nira aren terhadap mutunya sebagai bahan baku gula. Pengumpulan nira dari tangkai bunga (penyadapan) dilakukan dengan wadah terbuat dari bambu (bumbung) yang diberi perlakuan pengasapan dan penyiraman dengan air panas. Penanganan yang dilakukan terhadap nira adalah pemberian bahan pengawet (Na metabisulfit, Na Benzoat dan alami) dan penanganan lanjutan (pemanasan serta pendinginan). Konsentrasi Na metabisulfit adalah 410 ppm, sedangkan konsentrasi Na benzoat 150 ppm. Bahan pengawet alami yang digunakan yaitu akar kawao (Millettia sericea) Penelitian utama bertujuan untuk mendapatkan mutu dan keawetan nira yang baik dengan perlakuan pengasapan bumbung, pemberian (penyiraman) bumbung dengan air panas, penambahan Na metabisulfit 410 ppm, Na benzoat 150 ppm, bahan pengawet alami, pemanasan nira, pendinginan nira dan kontrol. Analisis yang dilakukan yaitu analisis pH, kadar gula pereduksi, kadar sukrosa, total padatan terlarut, kejernihan, kadar air dan uji organoleptik. Penambahan bahan pengawet, penanganan pemanasan dan pendinginan nira mempengaruhi pH dan kadar gula pereduksi. Penanganan pemanasan dan pendinginan nira berpengaruh pada Jumlah total padatan terlarut, kadar sukrosa, dan kejernihan. Kadar air tidak dipengaruhi perlakuan pengasapan bumbung, penyiraman bumbung dengan air panas, pemberian bahan pengawet maupun penanganan pemanasan dan pendinginan nira. Dari analisis setiap parameter dan uji tingkat kesukaan penerimaan nira aren didapatkan hasil rata-rata terbaik yaitu nira dengan pengasapan bumbung, penambahan bahan pengawet alami dan penanganan pendinginan. |
| URI: | http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/143203 |
| Appears in Collections: | UT - Food Science and Technology |
Files in This Item:
| File | Size | Format | |
|---|---|---|---|
| F91SSA.pdf Restricted Access | 13.65 MB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.