Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/141720
Title: Evaluasi kinerja pertumbuhan Ikan Patin Pangasius sp. yang diberi pakan dengan kandungan selenium berbeda di media tercemar kadmium (Cd)
Authors: Utomo, Nur Bambang Priyo
Setiawati, Mia
Yuniati, Dewi
Issue Date: 2015
Publisher: IPB University
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pertumbuhan ikan patin (Pangasius sp.) yang diberi pakan dengan kandungan selenium berbeda di media yang tercemar kadmium (Cd). Kandungan selenium pada setiap perlakuan berturut-turut yaitu 0; 3,16 dan 7,87 mg Se/kg pakan. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap dengan 4 perlakuan dan 3 ulangan. Kadmium yang digunakan yaitu 0,05 mg/L pada 3 perlakuan (K+, 3,16 mg Se/kg pakan dan 7,87 mg Se/kg pakan) dan nilai pH dipertahankan 6-6,5 kecuali pada perlakuan K-. Semua pakan diformulasikan memiliki protein dan energi yang sama. Ikan yang digunakan yaitu ikan patin dengan bobot rata-rata 8,20±0,02 g/ekor yang dipelihara dalam akuarium berukuran 40 cm x 50 cm x 35 cm dengan kepadatan 9 ekor/akuarium. Ikan dipelihara selama 40 hari dengan frekuensi pemberian pakan 3. kali sehari secara at satiation. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ikan yang diberi pakan mengandung 7,87 mg Se/kg memperlihatkan kinerja pertumbuhan terbaik dibandingkan dengan perlakuan lainnya…
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/141720
Appears in Collections:UT - Aquatic Product Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
C15dyu.pdf
  Restricted Access
885.42 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.