Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/141530
Title: Kejadian retensio secundinane pada sapi perah
Authors: Achjadi, R.Kurnia
Dewani, Irma
Issue Date: 1988
Publisher: IPB University
Abstract: Kerugian akibat gangguan reproduksi merupakan hambatan paling besar dalam rangka peningkatan populasi ternak dan pemenuhan kebutuhan protein hewani. Retensio secundinae merupakan salah satu gangguan reproduksi yang dapat mengganggu kelangsungan reproduksi suatu hewan. Faktor-faktor penyebab retensio secundinae pada sapi perah adalah karena faktor lingkungan, fisiologi, nutrisi dan keadaan patologis (Inaba, Inoue, Shimizu, Nakano, dan Mori, 1986). Hasil kegiatan lapang di KPBS Pangalengan terhadap sapi yang mengalami retensio secundinae disebabkan karena faktor lingkungan termasuk di dalamnya keadaan kandang dan kebersihan kandang itu sendiri, pola pemberian pakan yang tidak sesuai dengan aturan, proses kelahiran yang abnormal seperti distokia, kelahiran premature dan kelahiran yang lama kebuntingannya lebih dari 280 hari. Disamping itu rendahnya kadar Calsium darah pada sapi perah yang mengalami retensio secundinae adalah merupakan penyebab tingginya kejadian retensio secundinae di Pangalengan. Tingginya kasus retensio secundinae pada sapi perah di Pangalengan ini sangat erat kaitannya dengan manajemen pengelolaan yang kurang baik, dan tingkat pengetahuan rерrоduksi dari para peternak. Hal ini terlihat dari faktor ketidaktahuan para peternak terhadap faktor-faktor penyebab terjadinya retensio secundinae dan dari hasil wawancara yang dikemukakan oleh 66.07 % peternak sampel.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/141530
Appears in Collections:UT - Veterinary Clinic Reproduction and Pathology

Files in This Item:
File SizeFormat 
B88ide.pdf
  Restricted Access
6.55 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.