Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/138542
Title: Pengujian efikasi deltametrin pada skala laboratorium dan lapang operasional Bulog
Authors: Nurtama, Budi
Martono, Anton
Rachman, Arifayani
Issue Date: 1999
Publisher: IPB University
Abstract: Serangan hama pasca panen dalam penyimpanan beras dapat mengakibatkan susut kualitas dan kuantitas. Serangga merupakan hama pasca panen utama. Salah satu metode pengendalian hama serangga dalam penyimpanan adalah secara kimiawi dengan menggunakan insektisida sintetis. Penggunaan insektisida harus dilaksanakan melalui pengendalian hama terpadu untuk menghambat terjadinya resistensi serangga terhadap insektisida tersebut. Salah satu cara mencegah terjadinya resistensi adalah dengan melakukan diversifikasi jenis insektisida. Untuk itu perlu dilakukan penelitian terhadap efektifitas berbagai insektisida. Penelitian ini bertujuan untuk menguji efikasi dan daya tahan residu insektisida dengan bahan aktif deltametrin 1% pada skala laboratorium dan lapang operasional BULOG. Penelitian ini menggunakan tiga tingkat dosis insektisida deltametrin 1%, yaitu C, 0.375, 0.75, dan 1.5 ml formulasi/30 ml air/ m². Serangga uji yang digunakan adalah Tribolium castaneum Herbst. Pada skala laboratorium dilakukan penghitungan jumlah serangga yang mengalami knock down pada akhir pengamatan untuk menentukan efikasi insektisida, dan daya tahan residu insektisida diamati dari kecenderungan jumlah populasi knock down. Pada skala lapang, penentuan efikasi dilakukan dengan menghitung jumlah serangga yang hidup pada akhir pengamatan. ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/138542
Appears in Collections:UT - Food Science and Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F99ara1.pdf
  Restricted Access
2.3 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.