Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/136411
Title: Selektivitas jaring sirang terhadap iakn selar tetengkek (Megalapspis cordyla) di perairan batu karas Kec. Cijulang, Kab. Ciamis, Jawa Barat
Authors: Soewardi, Kadarwan
Ayodhyoa
Sunarja, Hendarwati
Issue Date: 1990
Publisher: IPB University
Abstract: Penelitian ini dilakukan di Batu Karas, Kecamatan Cijulang, Kabupaten Ciamis dengan tujuan untuk mengetahui selektivitas jaring sirang terhadap ikan hasil tangkapan utama dan untuk mengungkapkan bentuk kurva selektivitas ja- ring sirang untuk ikan Selar Tetengkek (Megalaspis cordyla). Penelitian ini merupakan suatu studi kasus, dimana satu perangkat jaring sirang dianggap sebagai kasusnya. Jumlah hasil tangkapan ikan Selar Tetengkek dengan menggunakan jaring sirang selama penelitian dilakukan untuk ukuran mata jaring 3,0 inci, 4,5 inci dan 5,0 inci masing- masing berturut-turut adalah 356 ekor, 541 ekor dan 318 ekor. Terlihat bahwa jaring sirang dengan ukuran mata jaring 4,5 inci menghasilkan total tangkapan ikan Selar Tetengkek lebih besar dibandingkan dengan hasil dari ukuran mata ja- ring 3,0 inci dan 5,0 inci. Terlihat adanya kecenderungan semakin besar ukuran mata jaring, semakin besar pula ukuran fork length serta girth ikan Selar Tetengkek yang tertangkap. Ukuran mata jaring memberikan pengaruh terhadap ukuran rata-rata fork length dan girth ikan Selar Tetengkek yang tertangkap. Frekuensi terbanyak fork length ikan Selar Tetengkek oleh jaring sirang 3,0 inci adalah 27,0 - cm, untuk jaring sirang 4,5 inci adalah 31,0 untuk jaring sirang 5,0 inci adalah 36,0 - 27,9 31,9 cm dan 36,9 cm. - Rata-rata fork length ikan Selar Tetengkek yang tertangkap oleh jaring sirang 3,0 inci, 4,5 inci dan 5,0 inci masing-masing berturut-turut adalah 26,5 cm, 32,31 cm dan 36,17 cm. Rata-rata girth ikan Selar Tetengkek yang tertangkap oleh jaring sirang 3,0 inci, 4,5 inci dan 5,0 inci masing- masing berturut-turut adalah 13,097 cm, 13,996 cm dan 15,646 cm…dst
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/136411
Appears in Collections:UT - Aquatic Product Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
C90HSU.pdf
  Restricted Access
14.55 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.