Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/129402
Title: Pemanfaatan Daun Kelapa Sawit dalam Bentuk Wafer Ransum Komplit Domba
Authors: Herawati, Lidy
Trisyulianti, Erlin
Nurhidayah, Ayi Suhayi
Issue Date: 2005
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Daun kelapa sawit merupakan sumber pakan hijauan yang dapat diperoleh dan tersedia sepanjang tahun dalam jumlah cukup. Kendala dalam pemanfaatan daun kelapa sawit adalah lokasi perkebunan yang jauh dari sentra produksi ternak sehingga menyulitk.an transportasi, kualitas yang rendah dan bersifat voluminus. Kendala tersebut dapat diatasi dengan teknologi pengolaban pakan. Salah satu Teknologi pengolahan pakan adalah dengan mencampurkan hijauan somber serat dengan konsentrat menjadi wafer ransum komplit. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui taraf pemanfaatan daun kelapa sawit dalam bentuk wafer ransum komplit ditinjau dari kadar air, daya serap air, pengembangan tebal, kerapatan, keteguhan lentur clan palatabilitas domba. Peubah yang diamati meliputi kadar air, daya serap air, pengembangan tebal, kerapatan, keteguhan lentur, dan palatabilitas wafer ransum komplit. Rancangan percobaan yang cligunakan adalah Rancangan Acak. Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 3 ulangan. Perlakuan ransum yang diberikan adalah berupa wafer ransum komplit dengan komposisi bahan baku yang berbeda yaitu Rl = 30% Rumput lapang + 0% daun kelapa sawit + 70% konsentrat, R2 = 20% Rumput lapang + 10% daun kelapa sawit + 70% konsentrat, R3 = 10% Rum put lapang + 20% daun kelapa sawit + 70% konsentrat, R4 = 0% Rumput lapang + 30% daun kelapa sawit + 70% konsentrat. Data yang cliperoleh dihitung dengan analisis ragam (ANOV A) dan jika terdapat perbedaan yang nyata dilakukan uji kontras orthogonal untuk mengetahui perbedaan antar perlakuan (Steel dan Torrie, 1991). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pemanfaatan daun kelapa sawit sebagai bahan pakan altematif dalam bentuk wafer ransum komplit tidak berpengaruh nyata terhadap kadar air, kerapatan keteguhan lentur dan palatabilitas namun sangat nyata (P<0,01) menurunkan pengembangan tebal dan daya serap air. Nilai rataan kadar air berkisar antara 10,42-12,14%. Nilai rataan kerapatan antara 0,817-0,853 g/cm3, keteguhan lentur antara 39,44-52,25 kg/cm2 dan palatabilitas, antara 962,43-1022,01 g/ekor/hari. Nilai rataan daya serap air antara 115,39-204,83% dan pengembangan tebal antara 87 ,22-110,56%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, pemanfaatan daun kelapa sawit dapat digunakan sampai taraf 30% tetapi kurang palatabel.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/129402
Appears in Collections:UT - Nutrition Science and Feed Technology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
D05asn.pdf
  Restricted Access
Fulltext17.34 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.