Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/126252
Title: Analisis kesediaan membayar (willingness to pay) pada susu kedelai kemasan non konvensional di Kota Bogor
Other Titles: An Analysis of The Willingness to Pay The Soy Milk Non Conventional Packaging
Authors: Najib, Mukhamad
Rakhmawati, Diana
Issue Date: 2016
Publisher: IPB (Institut Pertanian Bogor)
Abstract: Permintaan akan susu diperkirakan akan meningkat seiring dengan pertumbuhan populasi penduduk, tingkat pendapatan, dan meningkatnya kesadaran masyarakat akan gizi. Dewasa ini banyak masyarakat yang beralih mengkonsumsi susu kedelai dikarenakan manfaat yang terkandung dalam susu kedelai lebih tinggi dibandingkan dengan susu sapi. Meningkatnya kesadaran masyarakat akan keamanan suatu produk membuat masyarakat lebih memilih mengkonsumsi susu kedelai kemasan non konvensional dibandingkan susu kedelai kemasan konvensional, sehingga masyarakat berani membayar lebih untuk susu kedelai kemasan non konvensional. Penelitian ini bertujun untuk mengindentifikasi karakteristik konsumen dengan menggunakan analisis deskriptif, menganalisis nilai kesediaan membayar (Willingness To Pay) susu kedelai menggunakan analisis Contingent Valuation Methode (CVM), dan menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi nilai kesediaan membayar (Willingness To Pay) menggunakan Structural Equation Model dengan SmartPLS. Hasil penelitian ini didapatkan bahwa nilai rata-rata maksimum WTP adalah sebesar Rp 4 046 per 100ml. Sikap Afektif berpengaruh langsung sebesar 55.4 % terhadap sikap Konatif. Sikap Kognitif berpengaruh langsung sebesar 80.1 % terhadap sikap Afektif. Sikap Kognitif berpengaruh langsung sebesar 41.7 % terhadap sikap Konatif.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/126252
Appears in Collections:UT - Management

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
H16dra2.pdf
  Restricted Access
Full Text12.74 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.