Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/125444
Title: Studi beberapa jenis substitusi agar dan pengaruhnya terhadap empat jenis tanaman penguji dalam kultur jaringan
Authors: G. A. Wattimena
Sopandie, Didy
Adijuwana, Hendra
Arniputri, Retna Bandriyati
Issue Date: 1993
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Dalam kultur jaringan, bacto agar berfungsi sebagai bahan pembawa dan bahan padatan dalam media yang merupakan komponen yang cukup mahal dalam perbanyakan tanaman secara massal. Untuk itu diusahakan mencari pengganti Agar Bacto yang lebih murah serta berpengaruh baik terhadap kultur. Peneliti terdahulu menggunakan gellan gum, agarose, starch polimer, tepung jagung, tepung tapioka, tepung padi, dan tepung gandum pada berbagai jenis eksplan. Tujuan penelitian adalah untuk mencari pengganti Agar Bacto terbaik serta mempelajari sifat fisik dan kimia dari pengganti Agar Bacto tersebut. Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Kultur Jaringan Ken tang J urusan Budidaya Pertanian, Fakultas Pertanian !PB dan Laboratorium Terpadu !PB, selama kurang lebih 8 bulan. Penelitian ini terdiri dari percobaan skreening/penapisan bahan padatan pengganti Agar Bacto dan percobaan perbanyakan tanaman. Percobaan skreening seri pertama menggunakan tanaman krisan dan kentang, dengan bahan padatan pengganti Agar Bacto berupa tepung maizena, tepung sagu, tepung ar rowroot, tepung tapioka, dan tepung ubi jalar. Seri kedua menggunakan tanaman jahe dan pisang dengan bahan padatan yang sama dengan seri pertama. Kedua percobaan dilakukan dengan Rancangan Acak Lengkap dengan ulangan 6. Percobaan perbanyakan terdiri dari 3 faktor, yaitu faktor jenis pengganti agar (tapioka dan ubi jalar), jenis tanaman (kentang dan krisan) dan konsentrasi BAP (0,2,4,6 ppm), yang dilakukan dengan Rancangan Acak Lengkap dengan ulangan 8. ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/125444
Appears in Collections:MT - Agriculture

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
1993RBA.pdf
  Restricted Access
Fulltext3.86 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.