Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/125311
Title: Ekstraksi Ulvan menggunakan Deep Eutectic Solvent dari Rumput Laut Ulva lactuca dengan Pre- dan Post-treatment Asam Perasetat.
Authors: Ramadhan, Wahyu
Uju
Alamsyah, Al-din
Issue Date: 2023
Publisher: IPB University
Abstract: Ulva lactuca merupakan rumput laut hijau dan umumnya disebut sebagai selada laut. Ulvan merupakan polisakarida bersulfat yang memiliki aktivitas biologis. Deep Eutectic Solvent (DES) merupakan alternatif pelarut ekstraksi ulvan yang bersifat lebih ramah lingkungan dan memiliki toksisitas rendah. Penelitian ini bertujuan mengoptimalkan penggunaan DES dalam ekstraksi ulvan dengan pre dan post-treatment asam perasetat terhadap mutu ulvan. Ekstraksi ulvan menggunakan DES dengan suhu 85-95ºC selama 1 jam, dan menambahkan perlakuan pretreatment asam perasetat 2%, posttreatment asam perasetat 0,1%, 0,5%, 2%. Pre- dan post-treatment asam perasetat dilakukan dengan perbandingan 1:10 (b/v) pada suhu ruang selama 30 menit. Ulvan terbaik berdasarkan rendemen terbanyak sebesar 37,41% dan tingkat keputihan warna ulvan (L*) tertinggi sebesar 47,55 hasil ekstraksi ulvan dengan posttreatment PAA 2%. Kadar sulfat terbanyak dihasilkan oleh ulvan dengan pretreatment PAA 2% sebesar 33,39%. Pemberian perlakuan pre- dan posttreatment asam perasetat berpengaruh nyata terhadap mutu ulvan yang dihasilkan. Kata kunci : asam perasetat, DES, ekstraksi, polisakarida, Ulva lactuca, ulvan
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/125311
Appears in Collections:UT - Aquatic Product Technology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover.pdf
  Restricted Access
Cover402.37 kBAdobe PDFView/Open
Fulltext.pdf
  Restricted Access
Fulltext913.21 kBAdobe PDFView/Open
Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran429.81 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.