Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/123342
Title: Fenologi Apel Soda Tropis (Solanum viarum Dunal) Sampai Panen Pertama
Other Titles: Phenology of Tropical Apel Soda (Solanum viarum Dunal) Until the First Harvest
Authors: Aziz, Sandra Arifin
Kusumo, Yudiwanti Wahyu Endro
Utomo, Budi
Issue Date: 8-Jul-2023
Publisher: IPB University
Abstract: Solanum viarum Dunal umumnya dikenal sebagai apel soda tropis. S. viarum menjadi gulma invasif di Florida, akan tetapi dibudidayakan sebagai tanaman obat di India. Pemahaman tentang fenologi tanaman S. viarum adalah hal yang penting untuk mengembangkan teknik budidaya maupun pengendaliannya. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi fenologi dari tumbuhan S. viarum pada fase perkecambahan, fase vegetatif dan fase generatif. Penelitian ini berjalan selama 22 minggu mulai penyemaian hingga masa panen. S. viarum memerlukan waktu 4 minggu untuk perkecambahan, 4 minggu untuk pembibitan dan mulai berbunga 2 minggu setelah pindah tanam. Buah mulai terbentuk 1-2 minggu setelah pembungaan. Buah hingga matang memerlukan waktu sampai 28-30 hari. Biji S. viarum yang dihasilkan pada tiap buah mencapai 250-296 biji. Buah S. viarum mengandung klorofil 0,004 - 0,1 mg, antosianin 0,01- 0.13 mg, dan karoten 0,008 - 0,1 mg.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/123342
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Abstrak.pdf
  Restricted Access
Abstrak56.6 kBAdobe PDFView/Open
Fenologi Apel Soda Tropis S. viarum Dunal._Budi Utomo_A24160009 WM.pdf
  Restricted Access
Full Text1.41 MBAdobe PDFView/Open
Pendahuluan.pdf
  Restricted Access
Pendahuluan56.14 kBAdobe PDFView/Open
Tinjauan Pustaka.pdf
  Restricted Access
Tinjauan Pustaka321.12 kBAdobe PDFView/Open
Metode.pdf
  Restricted Access
Metode95.43 kBAdobe PDFView/Open
Hasil dan Pembahasan.pdf
  Restricted Access
Hasil dan Pembahasan846.41 kBAdobe PDFView/Open
Saran dan Simpulan.pdf
  Restricted Access
Kesimpulan dan Saran116.1 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.