Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/123328
Title: Sifat Antiprotease Putih Telur Unggas Lokal Terhadap Protein-Like Protease dari Virus SARS-CoV-2
Authors: Budiman, Cahyo
Taufik, Epi
Faturrachmi, Haura Riezky
Issue Date: Jul-2023
Publisher: IPB University
Abstract: Meskipun vaksin COVID-19 telah dikembangkan, kemungkinan virus SARS-CoV-2 dapat terus bermutasi. Upaya menemukan obat COVID-19 yaitu dengan menemukan penghambat yang aman dan efisien terhadap salah satu protein utamanya, yakni papain-like protease (PLPro). Penelitian ini bertujuan menguji sifat antiprotease putih telur ayam kampung dan itik lokal Alabio terhadap PLPro. PLPro yang digunakan merupakan rekombinan protein dari E. coli dengan tingkat kemurnian yang tinggi. Penghambatan putih telur terhadap PLPro dilakukan dengan mengukur aktivitas PLPro dengan tidak adanya atau adanya berbagai konsentrasi putih telur (0%, 0,1%, 0,5%, dan 1%). Data menunjukkan bahwa nilai IC50 dari putih telur itik segar 4-5 kali lebih tinggi dari putih telur ayam segar. Penyimpanan putih telur selama 7 hari pada suhu ruang melemahkan kemampuan penghambatan terhadap PLPro tersebut dengan nilai IC50 jauh di atas 1%. Hal itu disebabkan oleh kemampuan penempelan cystatin putih telur dengan PLPro yang didominasi oleh ikatan hidrogen. Penempelan tersebut menghambat dua sisi aktif PLPro sehingga menjadi tidak aktif.
Although COVID-19 vaccines have been developed, there is a possibility that the SARS-CoV-2 virus can continue to mutate. Attempts to find treatments forCOVID-19 involve discovering safe and efficient inhibitors against one of its main proteins, namely papain-like protease (PLPro). This research aims to examine the antiprotease properties of local free-range chicken egg white and Alabio duck egg white against PLPro. The PLPro used is a recombinant protein from E. coli with high purity. Inhibition of PLPro by egg white was conducted by measuring the activity of PLPro in the absence or presence of various concentrations of egg white (0%, 0.1%, 0.5%, and 1%). The data showed that the IC50 value of fresh duck egg white was 4-5 times higher than that of fresh chicken egg white. Storage of egg white for 7 days at room temperature weakened its inhibitory ability against PLPro, with IC50 values significantly above 1%. This is caused by the ability of egg white cystatin to bind with PLPro, predominantly through hidrogen bonding. Such binding inhibits both active sites of PLPro, which caused the enzyme to be inactive.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/123328
Appears in Collections:UT - Technology of Cattle Products

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover.pdf
  Restricted Access
Cover2.28 MBAdobe PDFView/Open
D34190074_Haura Riezky Faturrachmi.pdf
  Restricted Access
Fullteks7.22 MBAdobe PDFView/Open
Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran481.47 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.