Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/122409
Title: Infeksi Bacillus Thuringiensis berliner pada larva Heliothis armigera hubner (Lepidoptera noctuidae) dan pengaruhnya terhadap konsumsi polong kedelai
Authors: Santoso, Teguh
S. Sosromarsono
Manuwoto, Syfrida
Trizelia
Issue Date: 1994
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Bacillus thuringiensis Berliner merupakan bakteri patogen yang dapat digunakan untuk mengendalikan hama Heliothis armigera yang menyerang tanaman kedelai. Gejala infeksi B. thuringiensis pada larva H. armigera penting untuk diketahui. Penelitian bertujuan untuk mempelajari (1) gejala penyakit yang timbul baik makroskopis maupun mikroskopis pada larva H. armigera sebagai akibat infeksi B. thuringiensis dan (2) pengaruh infeksi B. thuringiensis terhadap konsumsi polong kedelai dan perkembangan larva H. armigera. Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Pengendalian Hayati Jurusan Hama dan Penyakit Tumbuhan, Fakultas Pertanian Institut Pertanian Bogor dan Laboratorium Parasitologi dan Patologi Unggas Fakultas Kedokteran Hewan IPB, dari bulan Januari 1993 sampai Februari 1994. B. thuringiensis yang digunakan dalam penelitian diisolasi dari insektisida Florbac FC, produksi Duphar B.V. Bakteri ini diperlakukan pada H. armigera instar IV, V dan VI. Penelitian terdiri dari empat bagian, yaitu penentuan Lc50, gejala infeksi B. thuringiensis pada H. armigera, konsumsi pakan H. armigera akibat perlakuan B. thuringiensis dan biologi H. armigera yang tidak mati oleh per lakuan B. thuringiensis. Nilai Lc 50 B. thuringiensis terhadap larva H. armigera instar IV, V dan VI 8 berturut-turut adalah 4.5 x 10 , 16.0 X 108 dan 24.0 x 10 8 spora/ml. Basil penelitian ini menunjukkan bahwa kerentanan larva terhadap B. thuringiensis makin berkurang dengan bertambahnya umur larva. Larva instar IV lebih peka dibandingkan dengan instar V dan VI. ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/122409
Appears in Collections:MT - Agriculture

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
1994tri.pdf
  Restricted Access
Fulltext3.8 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.