Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/122337
Title: Studi produksi benih kedelai (Glycine max L.) dengan budidaya basah
Authors: Mugnisyah, Wahyu Qamara
Wiroatmodjo, Joedojono
Idris, Komaruddin
Raka, I Gusti Ngurah
Issue Date: 1993
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Penelitian ini bertujuan mengetahui aspek-aspek agronomi tanaman kedelai tipe determinat berumur genjah, berumur sedang, dan berumur dalam yang berkaitan dengan kemungkinan produksi benih bermutu pada budidaya basah. Percobaan lapang dilakukan di Kebun Percobaan Institut Pertanian Bogor Darmaga, Bogor, sejak Juni sampai September 1992, sedangkan pengujian mutu benih dilakukan di Laboratorium Ilmu dan Teknologi Benih Institut Pertanian Bogor sejak September sampai Oktober 1992. Dalam penelitian ini dicoba tiga varietas kedelai tipe determinat yaitu varietas Lokon (berumur genjah), varietas Wilis (berumur sedang), dan varietas Amerikana (berumur dalam). Ketiga varietas ditanam masing-masing pada budidaya basah dan budidaya kering, menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan tujuh ulangan. Jarak tanam yang dipakai adalah 40 cm x 15 cm dengan dua tanaman per lubang. Genangan pada budidaya basah dimulai sejak dua minggu setelah tanam dengan tinggi genangan dipertahankan 5 cm di bawah permukaan petak melalui parit di sekitar petak-petak percobaan. Pada budidaya kering dilakukan pengairan sesuai dengan keadaan di lapang. Pemupukan dasar dilakukan saat tanam dengan 30 kg N/ha, 100 kg P2o5;ha, dan 100 kg KzO/ha pada kedua cara budidaya. Khusus untuk budidaya basah dilakukan pemupukan lewat daun dengan 30 g urea per liter air (30%) yang setara dengan dosis 0.6 g N per tanaman pada umur 4 dan 7 minggu setelah tanam. Panen benih dilakukan saat masak fisiologis, yaitu 90% atau lebih polong telah masak, tidak berwarna hijau lagi, dan daunnya telah rontok. ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/122337
Appears in Collections:MT - Agriculture

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
1993ign.pdf
  Restricted Access
Fulltext4.09 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.