Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/119852
Title: Evaluasi Lahan Gambut Untuk Pemanfaatan Budidaya Padi di Rasau Jaya Kalimantan Baral
Authors: Wiradisastra, Uup Syafei
Sabihan, Supiandi
Setiadi, Bambang
Arief, Feira Budiarsyah
Issue Date: 1997
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Pengelolaan dan pendayagunaan sumberdaya lahan untuk budidaya pertanian sangat ditentukan oleh kemampuan sumberdaya lahan tersebut. Seperti diketahui kemampuan sumberdaya lahan adalah terbatas. Penggunaan sumberdaya lahan yang melampaui batas-batas kemampuan tanpa memperhatikan azas kelestarian akan menjurus ke arah terjadinya kerusakan lahan dan terciptanya lahan-lahan yang tidak produktif Hal ini dapat terjadi baik di daerah lahan kering maupun rawa pasang surut. Penggunaan daerah rawa pasang surut khususnya tanah gambut untuk pertanian secara lebih intensif telah dimulai sejak tahun 1937 pada waktu program transrnigrasi (kolonisasi) daerah pasang surut yang pertama dilakukan di daerah Barambai, Kalimantan Selatan (Hardjowigeno, 1996). Selanjutnya mulai awal Pelita I (1969), pemerintah mencanangkan Proyek Pembukaan Persawahan Pasang Surut (P4S). Selama rentang periode ini, penelitian terhadap tanah gambut baik melalui survai tanah ataupun percobaan-percobaan di laboratorium, rumah kaca hingga lapangan telah banyak dilakukan. Terakhir tahun 1995 yang lalu pemerintah kembali mencanangkan suatu rencana besar untuk membuka lahan gambut barn seluas satu juta hektar di Kalimantan Tengah. Di Indonesia tanah gambut tersebar cukup luas dan tergolong jenis tanah kedua yang terluas setelah podsolik. Salah satu kawasan pertanian bergambut yang berpotensi untuk pengembangan pertanian secara umum adalah Daernh Rasau Jaya Kecamatan Perwakilan Sungai Kakap Kabupaten Pontianak. Hingga saat ini telah memberikan konstribusi hasil-hasil pertanian seperti padi dan palawija ke Pontianak Ibukota Propinsi Kalimantan Barnt. Potensi ini didulnmg oleh cukup dekatnya jarak areal ini dari Pontianak sebagai Ibukota Propinsi Kalimantan Barat. dst ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/119852
Appears in Collections:MT - Agriculture

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
1997FBA.pdf
  Restricted Access
Fulltext4.78 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.