Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/116990
Title: Respon Pertumbuhan Vegetatif dan Kadar Hara Daun Nanas terhadap Aplikasi Limbah Ekstraksi Bromelin dan Bambu Cacah pada Ultisol Lampung Tengah
Authors: Sudadi, Untung
Pulunggono, Heru Bagus
Widad, Arina Arba
Issue Date: 2023
Publisher: IPB University
Abstract: Pengelolaan lahan secara intensif dan berkesinambungan di areal perkebunan nanas (Ananas comosus L. Merr) PT Great Giant Pineapple, Lampung Tengah telah mengakibatkan degradasi kesuburan tanah, terutama terkait rendahnya kadar bahan organik tanah akibat laju dekomposisi yang cepat. Ameliorasi limbah ekstraksi bromelin dan bambu cacah yang memiliki waktu dekomposisi atau residence time lebih lama daripada limbah organik lainnya yang tersedia telah diujicoba. Penelitian ini bertujuan mengevaluasi pengaruh dan menetapkan dosis rekomendasi aplikasi limbah ekstraksi bromelin atau bambu cacah terhadap pertumbuhan vegetatif dan kadar hara daun nanas pada umur 13 bulan setelah tanam (BST). Penelitian ini merupakan lanjutan dari penelitian sebelumnya dengan peubah pengamatan yang sama tetapi dilakukan pada umur nanas 6 BST (Azhar 2023). Percobaan dilakukan dengan Rancangan Acak Kelompok 1 perlakuan 10 taraf, yaitu aplikasi limbah ekstraksi bromelin atau bambu cacah masing-masing dengan dosis 0, 20, 40, 60, dan 80 ton ha-1 dengan 4 ulangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun pertumbuhan vegetatif cenderung meningkat, kadar hara daun menurun seiring bertambahnya umur tanaman. Aplikasi 40 ton ha-1 limbah ekstraksi bromelin menghasilkan peningkatan tertinggi kadar Ca dan Mg daun nanas dan berbeda nyata dibandingkan taraf perlakuan lainnya, sehingga ditetapkan sebagai dosis rekomendasi.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/116990
Appears in Collections:UT - Soil Science and Land Resources

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
A14190008_Arina Arba Widad.pdf
  Restricted Access
Fulltext1.77 MBAdobe PDFView/Open
A14190008_Arina Arba Widad_Cover.pdf
  Restricted Access
Cover911.65 kBAdobe PDFView/Open
A14190008_Arina Arba Widad_Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran1.04 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.