Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/113919
Title: Stres, Dukungan Sosial, dan Kesejahteraan Subjektif pada Keluarga Ayah Tunggal Selama Pandemi Covid-19
Other Titles: Stress, Social Support, and Subjective Well-Being of Single Father Families During The Covid-19 Pandemic
Authors: Rizkillah, Risda
Herawati
Issue Date: 2022
Publisher: IPB University
Abstract: Ayah tunggal kadangkala merasakan stres sehingga memerlukan dukungan sosial. Stres dan dukungan sosial akan memengaruhi kesejahteraan subjektif. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh karakteristik keluarga, stres, dan dukungan sosial terhadap kesejahteraan subjektif pada keluarga ayah tunggal selama pandemi Covid-19. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan desain cross sectional study yang melibatkan 60 ayah tunggal yang dipilih secara purposive sampling. Hasil penelitian menemukan bahwa lebih dari separuh ayah tunggal kadang-kadang merasa gelisah, stres, ataupun kesal dalam rentang waktu sebulan terakhir. Lebih dari separuh ayah tunggal memiliki dukungan sosial rendah, sedangkan sebagian besar ayah tunggal memiliki kesejahteraan subjektif sedang. Uji korelasi menunjukkan bahwa terdapat hubungan negatif signifikan antara pendapatan per kapita dengan stres dan stres dengan kesejahteraan subjektif, sedangkan pendapatan per kapita dan dukungan sosial berhubungan positif signifikan dengan kesejahteraan subjektif. Uji regresi menunjukkan bahwa pendapatan per kapita dan dukungan sosial berpengaruh positif signifikan terhadap kesejahteraan subjektif, sedangkan stres berpengaruh negatif signifikan terhadap kesejahteraan subjektif.
Single fathers sometimes feel stressed and need social support. Stress and social support will affect subjective well-being. This study aims to analyze the influence of family characteristics, stress, and social support on subjective wellbeing of single father families during the Covid-19 pandemic. The research used quantitative research method with cross sectional study design involving 60 single fathers selected by purposive sampling. The results found that more than most single fathers sometimes felt nervous, stressed, or annoyed in the past month. More than most single fathers have a low social support, while most single fathers have a moderate subjective well-being. Correlation test shows that there is a significant negative relationship between per capita income with stress and stress with subjective well-being, while per capita income and social support has a significant positive relationship with subjective well-being. Regression tests show that per capita income and social support has a significant positive effect on subjective wellbeing, while stress has a significant negative effect on subjective well-being.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/113919
Appears in Collections:UT - Family and Consumer Sciences

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover, Lembar Pengesahan, Prakata, Daftar Isi.pdf
  Restricted Access
Cover575.38 kBAdobe PDFView/Open
I24180038_Herawati.pdf
  Restricted Access
Fullteks1.15 MBAdobe PDFView/Open
Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran726.46 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.