Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/110491
Title: Pengaruh Jenis Sampah Hayati Terhadap Karakteristik Eko-enzim
Authors: Rahayuningsih, Mulyorini
Virgianka, Arindria Dyah Ayu
Issue Date: 2021
Publisher: IPB University
Abstract: Eko-enzim merupakan cairan atau ekstrak enzim hasil proses fermentasi sampah hayati dengan penambahan substrat gula selama tiga bulan. Penelitian eko-enzim telah banyak dilakukan, namun pemanfaatan sebagai bahan cairan desinfektan, handsanitizer, serta obat kumur belum banyak meskipun secara empiris dipercaya dapat menangkal penyebaran Covid-19. Penelitian bertujuan mengkarakterisasi eko-enzim berdasarkan beberapa parameter, serta memperoleh karakter eko-enzim dari dua jenis sampah hayati yang berbeda. Rumus eko-enzim yaitu gula: bahan: air sebanyak 1: 3: 10. Analisis uji meliputi organoleptik, proksimat, total gula, kadar alkohol, total asam, asam askorbat, pH, total bakteri asam, serta identifikasi mikroba. Berdasarkan penelitian eko-enzim sayur mengandung total asam organik serta total bakteri asam yang tinggi pada minggu ke-12, sedangkan eko-enzim buah mengandung total gula dan kadar alkohol yang lebih tinggi serta pH larutan yang lebih asam. Mikroba eko-enzim teridentifikasi berasal dari kelompok kapang, khamir, dan bakteri. Peluang eko-enzim menangkal penyebaran Covid-19 disebabkan kandungan etanol serta asam organik yang saling bersinergi. Identifikasi mikroba dilakukan berdasarkan morfologi sehingga perlu uji patogenisitas untuk mengkonfirmasi keamanan produk eko-enzim. Oleh karena itu, eko-enzim masih sebatas untuk pemakaian luar.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/110491
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover, Lembar Pengesahan, Prakata, Daftar Isi.pdf
  Restricted Access
Cover654.08 kBAdobe PDFView/Open
F34170019_Arindria Dyah Ayu Virgianka.pdf
  Restricted Access
Fullteks1.8 MBAdobe PDFView/Open
Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran1.46 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.