Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/109287
Title: Pengaruh Rasio Air-Tapioka Terhadap Kinerja Tablet Indikator Pendeteksi Kematangan Buah
Authors: Warsiki, Endang
Refriani, Desideria
Issue Date: 18-Sep-2020
Publisher: IPB University
Abstract: Tindakan destruktif seperti menekan buah untuk memeriksa kematangannya adalah praktek yang tidak benar karena dapat menimbulkan kerusakan buah. Kematangan buah dapat dideteksi dengan suatu indikator, dapat berupa label/stiker/tablet/bentuk lain yang merupakan salah satu sistem kemasan cerdas, dikenal dengan indikator kematangan. Penelitian ini mengembangkan suatu tablet indikator kematangan yang dimulai dari mendapatkan penampakan visual terbaik dari tablet indikator, mendapatkan kuantifikasi nilai warna, mendapatkan kinerja tablet indkator sebagai pendeteksi kematangan buah, serta mendapatkan rasio tapioka dan akuades terbaik untuk indikator kematangan. Matriks indikator dibuat dari tapioka dalam berbagai rasio tapioka (gram) : akuades (mL), yaitu 5:30, 5:50, dan 5:100. Peniliaian terhadap tekstur dilakukan secara visual. Imagecolorpicker digunakan untuk mendapatkan nilai RGB dan Colormine digunakan untuk mendapatkan nilai L, a, dan b. Penampakan visual indikator terbaik yaitu rasio tapioka dan akuades 5:50 yang memiliki warna kuning terang dengan nilai chroma sebesar 34.90, serta tekstur kering dan sedikit bergelembung. Uji ragam (ANOVA) menunjukkan rasio tapioka dan akuades berbeda nyata terhadap warna (nilai chroma) indikator, serta uji lanjut LSD menunjukkan masing-masing perlakuan juga berbeda nyata terhadap warna (nilai chroma) indikator. Pada hari ke-7 aplikasi tablet pada alpukat, tablet dengan rasio 5:50 juga menunjukkan perubahan warna menjadi biru tua seiring dengan kematangan buah. Perubahan warna tablet indikator berhubungan sangat kuat dengan kelembaban dengan nilai r2 sebesar 0.9317. Sedangkan, kerapuhan tablet lebih dipengaruhi oleh tekanan pengempaan, dengan koefisien korelasi (r2) sebesar 0.98. Tablet indikator kematangan terbaik terbuat dari rasio tapioka dan akuades dengan 5:50 yang memberikan perubahan warna dari kuning ke biru tua seiring dengan kematangan alpukat.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/109287
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
F34160113_Desideria Digna Refriani.pdf
  Restricted Access
Fullteks1.68 MBAdobe PDFView/Open
F34160113_Desideria Digna Refriani_Abstrak.pdf
  Restricted Access
Abstrak644.07 kBAdobe PDFView/Open
F34160113_Desideria Digna Refriani_Pendahuluan.pdf
  Restricted Access
Pendahuluan644.85 kBAdobe PDFView/Open
F34160113_Desideria Digna Refriani_Metode.pdf
  Restricted Access
Metode Penelitian851.01 kBAdobe PDFView/Open
F34160113_Desideria Digna Refriani_Hasil dan Pembahasan.pdf
  Restricted Access
Hasil dan Pembahasan903.39 kBAdobe PDFView/Open
F34160113_Desideria Digna Refriani_Simpulan dan Saran.pdf
  Restricted Access
Simpulan dan Saran638.52 kBAdobe PDFView/Open
F34160113_Desideria Digna Refriani_Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran1.12 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.