Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/107129
Title: Fraksinasi Komponen Aktif Ekstrak Keong Matah Merah (Cerithidea obtusa) sebagai Antikanker
Other Titles: Fractionation of Active Compounds of Matah Merah Snail Extract (Cerithidea obtusa) as Anticancer
Authors: Purwaningsih, Sri
Hardiningtyas, Safrina Dyah
Dewi, Ariyanti Suhita
Ramadhan, Dimas
Issue Date: 25-Jun-2021
Publisher: IPB University
Abstract: Beragam upaya dilakukan untuk mengembangkan obat alternatif penyakit kanker dari bahan alam. Penggunaan bahan alam perairan tersebut dapat mengunakan biota keong matah merah. Keong matah merah memiliki aktivitas biologis seperti antidiabetes, antioksidan serta antikanker. Tujuan penelitian untuk mendapatkan fraksi keong matah merah yang memiliki aktivitas antikanker pada sel HeLa dan MCF-7 dan menentukan golongan komponen aktif pada fraksi terpilih. Metode yang digunakan antara lain ekstraksi maserasi, fraksinasi, separasi dengan kromatografi lapis tipis dan kromatografi kolom vakum, Microtetrazolium (MTT) assay, dan analisis fitokimia. Subfraksi etil asetat keong matah merah yang mengandung senyawa bioaktif diantaranya alkaloid, saponin, flavonoid, fenol hidrokuinon serta steroid dan triterpenoid. Rendemen fraksi tertinggi yaitu pada fraksi etil asetat 9,02%. Aktivitas antikanker menunjukkan fraksi etil asetat memiliki aktivitas tertinggi dalam menghambat pertumbuhan sel kanker HeLa dengan nilai IC50 19,58 μg/mL dan nilai IC50 MCF-7 31,51 μg/mL. Fraksi etil asetat keong matah merah berpotensi dikembangkan sebagai bahan alam alternatif antikanker.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/107129
Appears in Collections:UT - Aquatic Product Technology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover.pdfCover2.79 MBAdobe PDFView/Open
C34140089_Dimas Ramadhan.pdf
  Restricted Access
Fullteks4.86 MBAdobe PDFView/Open
Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran915.44 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.