Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/106463
Title: Identifikasi Toko Buku Anak pada Suatu Marketplace Menggunakan Analisis Gerombol Data Biner
Other Titles: Identification of Children's Bookstores in a Marketplace Using Binary Data Cluster Analysis
Authors: Suhaeni, Cici
Anisa, Rahma
Fathirrahman, Zaad
Issue Date: Mar-2021
Publisher: IPB University
Abstract: Berkembangnya internet yang pesat saat ini semakin mempermudah hampir semua aspek kehidupan manusia, salah satunya adalah aspek sistem jual beli. Berdasarkan survei yang diselenggarakan oleh Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) pada tahun 2018, jumlah pengguna internet di Indonesia mencapai 171 juta orang atau 64,8% dari total penduduk Indonesia. Tingginya jumlah pengguna internet di Indonesia memicu berubahnya sistem jual beli yang awalnya bersifat konvensional beralih ke sistem jual beli digital. Marketplace, salah satu inovasi dalam perkembangan sistem jual beli digital, berisikan toko-toko digital yang menawarkan berbagai barang kebutuhan konsumen, salah satunya adalah buku anak. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui karakteristik kelengkapan toko-toko buku anak di suatu marketplace menggunakan analisis gerombol data biner. Penggerombolan berhirarki (hierarchical clustering) dilakukan menggunakan pautan lengkap dengan ukuran kesamaan yang dibandingkan adalah simple matching, Jaccard, Sokal-Sneath 2, Rogers-Tanimoto, dan Dice. Banyaknya gerombol ditentukan dengan dua kriteria, yaitu memiliki rasio keragaman terkecil dan memiliki kemudahan interpretasi hasil penggerombolan. Hasil penggerombolan terhadap 200 toko buku anak dengan pautan lengkap membentuk lima gerombol optimal. Gerombol dengan ketersediaan jenis buku anak dan tema buku anak yang lebih bervariasi adalah gerombol kedua yang terdiri atas 103 toko buku anak. Gerombol empat menjadi gerombol dengan anggota toko buku anak yang berkarakteristik spesifik menyediakan buku cerita, buku mengenai agama islam, buku pembentukan karakter dan paper book. Gerombol lima menjadi gerombol dengan anggota paling sedikit yaitu hanya 2 toko buku anak yang berkarakteristik spesifik menyediakan buku cerita, buku mengenai agama islam, buku mengenai agama kristen, paper book, board book, dan augmented reality book.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/106463
Appears in Collections:UT - Statistics and Data Sciences

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover.pdfCover388.34 kBAdobe PDFView/Open
G21zf.pdfFullteks5 MBAdobe PDFView/Open
Lampiran.pdfLampiran438.06 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.