Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/102989
Title: Pemanfaatan Palm Oil Mill Effluent (POME) dari Pembangkit Listrik Biogas untuk Pertumbuhan Mikroalga Sebagai Bahan Baku Biodiesel
Authors: Hambali, Erliza
Suprihatin
Nasution, Rahmat Wahyudi
Issue Date: 2020
Publisher: IPB University
Abstract: Palm Oil Mill Effluent (POME) biasanya diolah secara biologis di kolam penampungan limbah pabrik untuk menunggu waktu pembuangan ke kolam pengolahan berikutnya sedangkan limbah tersebut akan menghasilkan gas metan (CH4) yang dapat menyebabkan pemanasan global. Namun, beberapa perusahaan pengolahan minyak kelapa sawit telah menggunakannya sebagai pembangkit listrik dengan memanfaatkan gas CH4 yang dikeluarkan oleh POME yang biasa disebut biogas. POME yang telah digunakan sebagai sumber biogas masih mengandung nutrien yang bisa dipergunakan untuk pertumbuhan mikroalga. Mikroalga saat ini merupakan salah satu alternatif energi terbarukan yang mempunyai potensi yang cukup besar. Mikroalga daat digunakan sebagai salah satu alternatif energi terbarukan karena beberapa jenis mengandung lipid yang cukup banyak yaitu 2-8% (berat kering) yang bisa dijadikan biodiesel. Salah satunya adalah jenis Botryococcus braunii yang bisa diekstrak dengan metode cell disruption yaitu dengan menurunkan tekanan osmotic sel mikroalga menggunakan bahan kimia yang disebut osmotic agent. Osmotic agent yang digunakan pada penelitian ini adalah HCl dan CH3COONa dengan konsentrasi 0.1, 0.3, 0.5 M yang seterusnya dilakukan esterifikasi untuk mengubah lipid menjadi metil ester. Penelitian ini dilakukan di Laboratorium SBRC IPB dengan kultivasi Botryococcus braunii menggunakan nutrien POME dengan nutrien standar sebagai kontrol dan diulang sebanyak 3 kali. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat pertumbuhan Botryococcus braunii dengan nutrien POME lebih tinggi dibandingkan dengan kontrol yaitu 2.7x106 sel/ml. Ekstraksi lipid menggunakan metode osmotic shock dengan HCl dan CH3COONa sebagai osmotik agent dalam konsentrasi 0.1, 0.3, 0.5 M didapatkan hasil tertinggi 0.108 gram pada osmotik agent CH3COONa 0.3 M.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/102989
Appears in Collections:MT - Agriculture Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
2020rwn.pdf
  Restricted Access
14.87 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.