dc.description.abstract | Penggunaan benih bermutu dari varietas unggul telah nyata meningkatkan
produksi dan produktivitas tanarnan. Melalui benih pula teknologi budidaya
t-anarnan berkembang. Benih berkualitas dihasilkan dari industri benih yang dapat
memproduksi benih dari varietas unggul dengan teknologi dan pengelolaan yang
tepat hingga ditanarn petani. Komponen-komponen penting dalarn industri benih
adalah I) Penelitian dan Pengembangan Tanaman, 2) Pro<'uksi Benih Sumber, 3)
Produksi Benih Sebar, 4) Pengolahan dan Penyimpanan Benih, 5) Pengawasan
mutu, 6) Promosi, Distribusi dan Pemasaran Benih. Penelitian dan
pengembangan berperan dalarn menghasilkan varietas unggul yang dapat diterima
masyarakat. Dalam kegiatan ini program pemuliaan perlu didukung pengelolaan
plasma nutfah dengan keragaman memadai. Produksi Benih Sumber penting
untuk memperbanyak varietas unggul yang dihasilkan program pemuliaan IIntuk
kelangsungan produksi komersial (Benih Sebar). Produksi Benih Sebar
diharapkan dapat menghasilkan benih bermutu dengan efisien sehingga harga
benih terjangkau bagi petani. Pengawasan mutu sangat penting dalam
mempertahankan kualitas benih yang dihasilkan industri benih dan menjaga
kepercayaan konsumen. Promosi, distribusi dan pemasaran benih merupakan
ujung tombak industri benih yang juga menentukan keberhasilan penyebarluasan
benih di masyarakat. Suatu industri benih dapat mempunyai semua komponen
dari penelitian sampai pemasaran dalam suatu perusahaan, juga dapat hanya
mempunyai beberapa komponen dan bekerjasama dengan pihak lain.
Pengembangan industri benih dengan komponen yang terpisah perlu mempunyai
program terintegrasi dengan baik agar hasil yang optimal dapat tercapai | id |