Subfraksi Polifenol dan Fraksi Kloroform Daun Jati Belanda (Guazuma ulmifolia Lamk.) Berkhasiat Antioksidan dan Inhibitor HMG-KoA Reduktase.
View/ Open
Date
2018Author
Hasanah, Ani Rizna Nur
Sulistiyani
Andrianto, Dimas
Metadata
Show full item recordAbstract
Hiperkolesterolemia merupakan salah satu faktor resiko terjadinya penyakit kardiovaskular. Kondisi tersebut diyakini juga dapat menyebabkan stres oksidatif. Belum diketahui kemampuan penghambatan HMG-KoA reduktase pada subfraksi polifenol dan fraksi kloroform daun jati belanda yang memiliki aktivitas antioksidan. Penelitian ini bertujuan menguji kemampuan penghambatan HMG-KoA reduktase pada subfraksi polifenol dan fraksi kloroform daun jati belanda yang memiliki aktivitas antioksidan. Aktivitas antioksidan diukur berdasarkan metode DPPH, sedangkan aktivitas HMG-KoA reduktase diukur berdasarkan pengurangan NADPH dengan spektrofotometer pada λ 340 nm. Hasil menunjukkan aktivitas antioksidan dimiliki oleh fraksi polifenol dan fraksi kloroform dengan IC50 berturut-turut sebesar 22 μg/mL dan 33 μg/mL. Selain itu, subfraksi polifenol, fraksi kloroform, dan fraksi polifenol mampu menghambat aktivitas HMG-KoA reduktase dengan persentase yang tidak berbeda secara signifikan, yakni berturut-turut sebesar 65%, 69%, dan 66%. Oleh karena itu, subfraksi polifenol dan fraksi kloroform daun jati belanda berpotensi dikembangkan menjadi obat penurun lipid darah yang berkhasiat antioksidan.
Collections
- UT - Biochemistry [1328]