View Item 
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Master Theses
      • MT - Animal Science
      • View Item
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Master Theses
      • MT - Animal Science
      • View Item
      JavaScript is disabled for your browser. Some features of this site may not work without it.

      Profil Fermentasi Rumen Sapi Pejantan Feedlot Dengan Administrasi Sikat Stimulator Mekanis Rumen (Rumenfibe ®).

      Thumbnail
      View/Open
      Fulltext (11.50Mb)
      Date
      2015
      Author
      Yanza, Yulianri Rizki
      Jayanegara, Anuraga
      Astuti, Dewi Apri
      Takahashi, Junichi
      Metadata
      Show full item record
      Abstract
      Pakan konsentrat sangat berperan dalam keberhasilan industri peternakan sapi pedaging. Penggunaannya bisa mencapai 90% bahkan lebih dari total konsumsi ransum sapi pedaging. Walaupun pakan konsentrat mampu meningkatkan performa sapi pedaging dalam pemeliharan jangka pendek, dalam aplikasinya justru berpotensi menyebabkan “metabolic-disorder” seperti asidosis. Asidosis terjadi bila produksi VFA dan asam laktat lebih tinggi dari kapasitas absorpsinya dan kemampuannya menuju jalur gastro-instentinal. Stimulan Mekanis Rumen (RMS) dengan administrasi sikat Rumenfibe® merupakan suatu teknologi yang mampu menurunkan resiko tersebut seperti asidosis walaupun hasilnya masih bervariasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh RMS (“RUMENFIBE®” atau RF) terhadap performa, profil fermentasi rumen and perkiraan nilai ekonomis pemanfaatan RMS terhadap sapi pedaging feedlot. Percobaan telah dilakukan di Indonesia terhadap dua puluh ekor sapi pejantan muda feedlot ( bobot badan 267+4 kg) yang diacak ke dalam empat kandang. Sapi perlakuan diberi proporsi konsentrat tinggi, sesuai dengan manajemen perusahaan PT. Mitra Catur Taruma. Sepuluh ekor sapi di administrasi tiga buah RMS Rumenfibe® ke dalam rumen menjadi perlakuan dan dikandangkan dalam dua buah pen sedangkan sepuluh ekor lainnya tidak diadministrasi sebagai kontrol. Parameter performa seperti rataan konsumsi nutrien, pertambahan bobot badan dan income over feed cost (IOFC), serta profil rumen seperti pH, potensi redoks (ΔEH), kandungan ammonia, kandungan asam laktat, total VFA dan VFA parsial (asetat, propionat dan butirat), produksi methan dan potensi penyembuhan hidrogen dalam cairan rumen kemudian diamati. Administrasi RMS dengan sikat Rumenfibe memberikan pengaruh yang sama terhadap perlakuan (RF) dan kontrol seperti pertambahan bobot badan dan rataan konsumsi nutrien, namun perlakuan RF memiliki nilai IOFC yang lebih rendah (P< 0.05). Sapi yang diadministrasi dan tidak diadministrasi RMS dengan sikat Rumenfibe juga memberikan pengaruh yang sama terhadap pH, potensi redoks, kandungan ammonia, kandungan asam laktat, dan asam propionat. Sedangkan asam asetat, butirat, prediksi methan, prediksi produksi dan pemanfaatan hidrogen dalam cairan rumen (P<0,05) pada perlakuan RF lebih baik daripada kontrol. Sapi yang diadministrasi sikat RMS (Rumenfibe®) tidak memberikan dampak yang buruk bagi performa dan fermentasi rumen, tetapi justru mampu meningkatkan fermentasi rumen.
      URI
      http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/78906
      Collections
      • MT - Animal Science [1304]

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository
        

       

      Browse

      All of IPB RepositoryCollectionsBy Issue DateAuthorsTitlesSubjectsThis CollectionBy Issue DateAuthorsTitlesSubjects

      My Account

      Login

      Application

      google store

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository