Analisis energi pada budidaya pada sawah (Oriza sativa L.) dengan beberapa perlakuan pengolahan tanah
Abstract
Sebagian besar petani di Indonesia bercocok tanam padi sebagai usaha pokoknya, oleh karena itu padi memegang peranan yang penting dalam sistem perekonomian Indonesia. Sekitar 15.000-20.000 ha/th lahan pertanian yang hilang tersebut, perlu dipercepat pencetakan sawah baru dan efektivitas serta efisiensi penggunaan setiap masukan energi maupun teknologi harus ditingkatkan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa masukan energi yang diperlukan pada tiap petak sawah, membandingkan masukan energi dari masing-masing petak sawah serta menentukan tipe pengolahan tanah yang paling baik dan efisien.