Pengembangan model human resource information dan penerapannya pada pelaksanaan manajemen SDM PT Jakarana Tama
Abstract
Perkembangan teknologi komputer memberikan kemudahan pada pelaksanaan aktivitas manajemen SDM dalam mengerjakan tugas-tugas analisis laporan kepegawaian dengan jumlah data yang besar. Penggunaan hardware, software dan database komputer, memungkinkan sebuah perusahaan menyimpan catatan dan informasi karyawan dengan lebih baik. Sistem pengelolaan informasi karyawan dengan menggunakan komputer ini disebut dengan sistem informasi sumber daya manusia atau yang lebih dikenal dengan honan resource information system (HRIS).
Penerapan HRIS dapat meningkatkan pengelolaan SDM suatu perusahaan yang pada akhimya dapat memberikan manfaat yang positif bagi perusahaan. PT Jakarana Tama merupakan perusahaan yang bergerak di bidang industri makanan telah mengaplikasikan HRIS dalam manajemen SDM perusahaannya. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah 1) Mempelajari pengelolaan informasi pada pelaksanaan aktivitas Manajemen Sumber Daya Manusia PT Jakarana Tama, 2) Mengkaji penerapan Human Resource Information System pada pelaksanaan aktivitas manajemen sumber daya manusia PT Jakarana Tama, 3) Membuat dan menganalisis rancangan aplikasi HRIS yang tepat untuk pengelolaan kerja lembur karyawan PT Jakarana Tama
Penelitian dilaksanakan pada bulan Juli Agustus 2009. Data yang - digimakan dalam penilitian ini adalah data primer dan sekunder. Data primer dikumpulkan melalui wawancara dan observasi, sedangkan data sekunder dikumpulkan melalui studi literatur yang mempunyai keterkaitan dengan pennasalahan yang diteliti. Pengolahan data ini dilakukan dengan menggunakan flowchart, data flow diagram dan data dictionary. Pengembangan sistem dilakukan dengan metode system developement life cycle (SDLC). Perancangan program sistem kerja lembur dilakukan dengan menggunakan bahasa pemograman php, desain program dan pengelolaan database menggamakan perangkat lunak Dreamweaver 8, phpMyAdmin 29.2 dan XAMPP 1.6.0a.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada PT Jakarana Tama, informasi SDM perusahaan, khususnya data absensi telah menggunakan sistem yang terkomputerisasi, yaitu sistem fingerprint yang dikelola oleh perangkat lunak SAP yang menyediakan informasi untuk aplikasi HRIS pada sistem penggajian dan validasi data pada sistem kerja lembur. PT Jakarana Tama memiliki aplikasi HRIS, aplikasi tersebut adalah payroll system yang digunakan untuk menyediakan informasi gaji setiap karyawan dari data SAP. Pengembangan yang dilakukan pada sistem informasi SDM PT Jakarana Tama adalah pada sistem kerja lembur yang masih dikerjakan secara manual. Rancangan aplikasi HRIS yang dihasilkan berupa aplikasi berbasis web yang menggunakan jaringan komputer perusahaan (LAN). Rancangan masih berupa prototype yang memerlukan uji coba dan perbaikan Uji coba yang dilakukan pada staf HRD menunjukkan adanya efisiensi, khususnya kemudahan dalam input data dan laporan secara otomatis serta
mengurangi formulir/dokumen manual.
Collections
- UT - Management [3469]