Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/99850
Title: Pengembangan Model Bisnis Biskuit Clarias di PT Carmelitha Lestari
Authors: Zulbainarni, Nimmi
Maharani, Andini
Issue Date: 2019
Publisher: IPB University
Abstract: Biskuit Clarias adalah biskuit tinggi protein yang diproduksi sejak tahun 2011 oleh PT Carmelitha Lestari. Namun, sampai saat ini perkembangan bisnis Biskuit Clarias masih belum progresif sehingga membutuhkan pengembangan pada model bisnisnya. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mengidentifikasi model bisnis yang diterapkan oleh PT Carmelitha Lestari terhadap produk Biskuit Clarias dengan metode Business Model Canvas (BMC), (2) Menganalisis kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman pada elemen-elemen BMC produk Biskuit Clarias, dan (3) Merumuskan alternatif strategi yang akan diterapkan sehingga menghasilkan BMC produk Biskuit Clarias yang baru. Analisis kualitatif dan SWOT digunakan untuk merancang BMC baru bagi Biskuit Clarias. Hasil penelitian menunjukan bahwa BMC Biskuit Clarias memiliki kelemahan (elemen channels, key resources dan key partners) dan kekuatan (elemen value propositions) serta ancaman dan peluang dari lingkungan eksternal. Hasil analisis SWOT menunjukan terdapat beberapa alternatif strategi yang dapat dilakukan oleh PT Carmelitha Lestari melalui pengembangan BMC Biskuit Clarias saat ini. Pengembangan tersebut dilakukan dengan menambahkan aspek pada elemen customer segments, channels, customer relationships, key resources, key activities, dan key partners.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/99850
Appears in Collections:UT - Business

Files in This Item:
File SizeFormat 
K19ama.pdf
  Restricted Access
21.17 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.