Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/99118
Title: Ukuran Linier Tubuh Domba Lokal dengan Frekuensi Pemberian Pakan dan Ransum Limbah Ulat Hongkong Berbeda
Authors: Rahayu, Sri
Aditia, Edit Lesa
Rizki, Triyana Nur
Issue Date: 2019
Publisher: IPB University
Abstract: Tujuan penelitian ini mengkaji pengaruh frekuensi pemberian pakan dan ransum limbah ulat hongkong terhadap ukuran morfometrik domba. Penelitian menggunakan 18 ekor domba lokal UP3 Jonggol jantan umur I0 (0-8 bulan). Domba diberi pakan rumput, limbah ulat hongkong, dan limbah tauge kering. Rancangan perlakuan yaitu faktorial RAK dengan frekuensi pemberian pakan (2, 3, dan 4 kali) dan ransum pakan R1 (rumput 30%; limbah ulat hongkong 70%) dan R2 (rumput 30%; limbah ulat hongkong 35%; limbah tauge kering 35%) sebagai perlakuan dan setiap perlakuan diulang 3 kali. Morfometrik yang diukur yaitu, tinggi pundak, tinggi pinggang, lebar pinggul, lebar dada, dalam dada, lingkar dada, panjang badan, dan panjang pinggang. Berdasarkan hasil analisis ragam, ransum R2 dengan frekuensi 3 kali nyata (P<0.05) berpengaruh terhadap peningkatan dalam dada dan ransum R2 nyata (P<0.05) berpengaruh terhadap peningkatan lingkar dada. Ukuran morfometrik lainnya tidak berbeda. Nilai korelasi tertinggi antara bobot badan dengan tinggi pundak, tinggi pinggul, dalam dada, dan lingkar dada yaitu 0.81; 0.84; 0.83; dan 0.93. Hasil dari analisis regresi antara bobot badan (Y), tinggi pundak (X1), tinggi pinggul (X2), dalam dada (X3), dan lingkar dada (X4), yaitu Y = -28.17 + 0.019 X1 + 0.272 X2 –0.012 X3 + 0.4989 X4. Nilai cumulative index domba UP3 Jonggol jantan umur I0 yaitu 2.50.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/99118
Appears in Collections:UT - Animal Production Science and Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
D19tnr.pdf
  Restricted Access
9.5 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.