Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/99020
Title: Pemetaan Perubahan Garis Pantai Menggunakan Citra Landsat di Pesisir Kabupaten Jepara.
Authors: Siregar, Vincentius P
Gaol, Jonson L
Kusumaningrum, Emylia Eka
Issue Date: 2019
Publisher: IPB University
Abstract: Garis pantai mengalami perubahan secara terus menerus yang diakibatkan oleh fenomena alami maupun aktivitas manusia. Teknologi penginderaan jauh secara efektif dapat digunakan untuk mengukur dan memetakan perubahan garis pantai. Tujuan penelitian ini adalah memetakan perubahan garis pantai menggunakan citra satelit dengan metode Digital Shoreline Analysis System (DSAS) di Kabupaten Jepara. Ekstraksi garis pantai dilakukan dengan menggunakan metode NDVI dan Tasseled Cap. Metode NDVI menggunakan komposit band merah dan near infrared (NIR). Sementara itu, proses Tasseled Cap menggunakan komposit band biru, hijau, merah, near infrared (NIR), short wave infrared-1 (SWIR-1), dan short wave infrared-2 (SWIR-2). Laju perubahan garis pantai dianalisis menggunakan DSAS dengan metode End Point Rate (EPR). Hasil analisis menunjukkan bahwa perubahan garis pantai di pesisir Kabupaten Jepara disebabkan oleh proses abrasi. Abrasi terbesar pada periode 2008-2018 terjadi di Kecamatan Kedung, yaitu sebesar 1380.12 m dengan laju perubahan 144.667 m/tahun.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/99020
Appears in Collections:UT - Marine Science And Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
C19eek.pdf
  Restricted Access
23.47 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.