Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/98994
Title: Uji Toksisitas Akut Ekstrak Daun Pelawan yang Diukur dengan Penentuan LD50 pada Tikus Jantan Galur Wistar.
Authors: Handharyani, Ekowati
Manalu, Wasmen
Elzar, Tessi
Issue Date: 2019
Publisher: IPB University
Abstract: Daun pelawan adalah tanaman obat yang banyak digunakan oleh masyarakat dalam mengobati berbagai penyakit, salah satunya adalah dapat mempercepat involusi uterus. Uji toksisitas akut ini dilakukan untuk mengetahui tingkat keamanan penggunaan ekstrak daun pelawan (Tristaniopsis obovata Benn). Penelitian ini menggunakan hewan coba sebanyak 15 ekor tikus putih galur wistar dan dibagi menjadi 3 kelompok perlakuan. Kelompok perlakuan pertama diberikan ekstrak daun pelawan dengan dosis 300 mg/kg BB, kelompok perlakuan kedua diberikan ekstrak daun pelawan dengan dosis 2000 mg/kg BB, dan kelompok ketiga diberikan ekstrak etil daun pelawan dengan dosis 5000 mg/kg BB.Pemberian suspensi ekstrak menggunakan sonde lambung dan diberikan dalam dosis tunggal. Mortalitas dan gejala klinis diamati pada 24 jam pertama setelah perlakuan dan dilanjutkan dengan pengamatan selama 14 hari berikutnya. Hasil utama penelitian ini adalah mengetahui nilai LD50, yaitu sebesar 1750 mg/kg dan termasuk dalam kategori toksik sedang. Pengamatan histopatologi menunjukkan adanya perubahan pada organ hati
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/98994
Appears in Collections:UT - Veterinary Clinic Reproduction and Pathology

Files in This Item:
File SizeFormat 
B19tel.pdf
  Restricted Access
8.03 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.