Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/98949
Title: Kandungan Bahan Kimia Berbahaya pada Bakso di Kota Bogor Tahun 2015-2017 (Studi Kasus).
Authors: Pisestyani, Herwin
Wicaksono, Ardilasunu
Nurhamidah, Novita
Issue Date: 2019
Publisher: IPB University
Abstract: Penyalahgunaan bahan kimia berbahaya pada bakso dapat mengganggu kesehatan konsumen, maka perlu adanya pengawasan oleh Dinas Pertanian Kota Bogor terhadap kejadian tersebut. Studi kasus ini dilakukan untuk menganalisis data milik Dinas Pertanian Kota Bogor terkait dengan kandungan bahan kimia berbahaya pada bakso di Kota Bogor tahun 2015-2017. Metode yang digunakan adalah pengumpulan data primer dan data sekunder yang diperoleh dengan melakukan wawancara mendalam kepada staf Dinas Pertanian Kota Bogor dan data monitoring dan surveilans produk pangan asal hewan dan hasil olahannya Dinas Pertanian Kota Bogor tahun 2015-2017. Kandungan boraks ditemukan pada bakso yang dijual di pasar tradisional pada tahun 2016, sedangkan kandungan formalin tidak ditemukan pada tiga tahun tersebut. Faktor penyebab terjadinya penyimpangan adalah faktor ekonomi dan kurangnya pengetahuan pedagang terhadap bahaya penggunaan boraks dalam pangan. Dinas Pertanian Kota Bogor perlu meningkatkan kerjasama dengan pihak lain untuk melakukan KIE (Komunikasi, Informasi, dan Edukasi) kepada masyarakat terkait dengan keamanan pangan.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/98949
Appears in Collections:UT - Animal Disease and Veterinary Health

Files in This Item:
File SizeFormat 
B19nnu.pdf
  Restricted Access
8.25 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.