Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/98467
Title: Keragaman Gen LXRα serta Kaitannya terhadap Komposisi Asam Lemak pada Itik Cihateup. Dibimbing
Authors: Gunawan, Asep
Anggraeni
Azmi, Nurul
Issue Date: 2019
Publisher: IPB University
Abstract: Liver X Receptor Alpha (LXRα) merupakan gen reseptor inti yang berperan penting dalam meregulasi gen yang terlibat pada metabolisme lipida. Tujuan dari penelitian ini adalah mengidentifikasi keragaman dan asosiasi gen LXRα dengan komposisi asam lemak menggunakan teknik Polymerase Chain Reaction-Restriction Fragment Length Polymorphism (PCR-RFLP) dengan menggunakan enzim BsaJI. Itik Cihateup yang digunakan sebagai bahan penelitian berjumlah 98 ekor. Ukuran produk gen LXRα yang berhasil diamplifikasi sebesar 661 bp. Gen LXRα bersifat polimorfik dengan menghasilkan 3 genotipe yaitu CC, GC dan GG. Hasil chi-kuadrat menunjukkan gen LXRα berada dalam kesetimbangan Hardy-Weinberg. SNP gen LXRα pada posisi g.3575 C>G berasosiasi (P<0.05) dengan asam lemak jenuh (SFA); asam palmitat (C16:0) dan asam lemak tak jenuh asam γ-linolenat (C18:3n6), cis 11-eikosaenoat (C20:1) dan cis 11,14-eikosedinoat (C20:2). Genotipe CC berasosiasi dengan kandungan asam lemak tak jenuh tinggi yaitu asam γ-linolenat (C18:3n6) dan cis 11-eikosaenoat (C20:1), serta asam lemak jenuh rendah yaitu asam palmitat (C16:0). Dapat disimpulkan, gen LXRα berpotensi sebagai penanda genetik untuk seleksi daging itik dengan kandungan asam lemak tak jenuh tinggi.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/98467
Appears in Collections:UT - Animal Production Science and Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
D19naz.pdf
  Restricted Access
9.86 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.