Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/98334
Title: Faktor-Faktor yang Memengaruhi Tingkat Kemiskinan di Indonesia (Periode Tahun 2010-2017).
Authors: Findi, Muhammad
Hapsari, Desi Arfianti Nur
Issue Date: 2019
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Salah satu tujuan dari pembangunan adalah pengentasan kemiskinan. Kemiskinan merupakan masalah ekonomi yang sering dihadapi oleh negaranegara berkembang, termasuk Indonesia. Pada tahun 2010 sampai 2017, tingkat kemiskinan di Indonesia mengalami tren penurunan hanya saja pada tahun 2015 terjadi kenaikan tingkat kemiskinan. Selain itu, penurunan tingkat kemiskinan di Indonesia belum merepresentasikan kesejahteraan di tiap provinsi merata. Atas dasar itu dilakukan penelitian terhadap faktor-faktor apa saja yang memengaruhi tingkat kemiskinan di Indonesia periode tahun 2010 sampai 2017. Data yang digunakan adalah data 33 Provinsi di Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi data panel dan Fixed Effect Model (FEM). Hasil estimasi dalam penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat pengangguran terbuka dan upah minimum provinsi berpengaruh positif terhadap tingkat kemiskinan di Indonesia, sedangkan rata-rata lama sekolah dan angka harapan hidup berpengaruh negatif terhadap tingkat kemiskinan di Indonesia.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/98334
Appears in Collections:UT - Economics and Development Studies

Files in This Item:
File SizeFormat 
H19dan.pdf
  Restricted Access
16.56 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.