Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/98155
Title: Evaluasi Karakter Kualitatif dan Kuantitatif Cabai Hias (Capsicum annuum L.) IPB.
Authors: Syukur, Muhamad
Ritonga, Arya Widura
Sukmawati, Kana Dau
Issue Date: 2019
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Cabai (Capsicum annuum L.) merupakan komoditas yang memiliki nilai ekonomi tinggi dan merupakan tanaman yang sudah dikenal dan dibudidayakan oleh masyarakat di seluruh dunia. Telah dilakukan pemuliaan varietas cabai hias unggul di IPB. Penelitian ini dilakukan untuk mengevaluasi karakter kualitatif dan kuantitatif 11 genotipe cabai hias untuk menghasilkan varietas cabai hias yang unggul. Karakter yang diamati terdiri atas tinggi tanaman, tinggi dikotomus, diameter batang, warna batang, pemendekan ruas, habitus tanaman, bentuk daun, warna daun, panjang daun, lebar daun, waktu munculnya bunga, warna mahkota bunga, warna anther, kedudukan bunga, umur panen buah, bobot buah, panjang buah, panjang tangkai buah, diameter buah, bentuk buah, bentuk ujung buah, perubahan warna buah, dan pewarnaan antosianin. Penelitian dilakukan di rumah kaca Kebun Percobaan Cikabayan dan Laboratorium Genetika dan Pemuliaan Tanaman, Departemen Agronomi dan Hortikultura, Fakultas Pertanian Institut Pertanian Bogor. Penelitian dilaksanakan pada bulan Januari sampai Juni 2018. Rancangan penelitian yang digunakan adalah Rancangan Kelompok Lengkap Teracak (RKLT) satu faktor yaitu genotipe dengan 4 kali ulangan. Tipe bentuk buah dan warna buah serta jumlah perubahan warna menjadi karakter yang penting pada pemuliaan cabai hias. Tipe bentuk buah yang menarik adalah yang membulat dan warna buah yang paling menarik adalah warna ungu. Genotipe yang paling disukai adalah Ayesha 1, Violeta, dan Nazla.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/98155
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A19kds.pdf
  Restricted Access
15.86 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.