Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/97782
Title: Formulasi teh putih White Peony dari klon Gambung 7, Kiara dan RBS terhadap atribut rasa.
Authors: Bantacut, Tajuddin
Raharja, Sapta
Pramono, Muhammad Sulthon Prabowo
Issue Date: 2019
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: White Peony adalah jenis teh putih yang terdiri dari peko (tunas muda) beserta 1-2 helai daun yang menempel. Teh putih diminati oleh masyarakat karena rasanya yang khas. Komponen dari teh yang mempengaruhi rasa adalah Katekin dan Epigallo Catechin Gallate (EGCG). Penelitian ini bertujuan untuk menentukan komposisi formulasi teh putih dengan Linear Programming (LP) dari klon teh jenis Gambung 7, Kiara dan RBS berdasarkan komponen yang mempengaruhi atribut rasa. Tahap awal dilakukan uji High Performance Liquid Chromatography (HPLC) untuk mengetahui kandungan total katekin dan EGCG pada masing-masing klon teh dan kontrol. Berikutnya, dilakukan uji kadar air untuk mengetahui kadar berat kering dari masing-masing klon teh dan kontrol, yaitu Gambung 7, Kiara, RBS dan Kontrol masing-masing sebesar 7%, 8%, 9.7%, dan 7.6%. Tahapan selanjutnya adalah membuat formulasi berdasarkan total katekin dan EGCG untuk disamakan dengan kontrol menggunakan Linear Programming diperoleh komposisi formulasi untuk setiap 10 gram adalah Gambung 7, Kiara dan RBS masing-masing 4.49 gram, 0.81 gram, dan 4.70 gram. Hasil uji duo-trio dari penelitian ini menunjukkan komposisi rasa dan aroma sudah menyerupai dengan kontrol sedangkan pada komposisi warna belum menyerupai.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/97782
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F19msp.pdf
  Restricted Access
16.32 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.