Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/96958
Title: Respon Kultivar Padi Gogo Lokal Kalimantan terhadap Beberapa Dosis Pemupukan
Authors: Lubis, Iskandar
Putra, Tri Hasbayu Hary
Issue Date: 2019
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Penelitian ini bertujuan melihat respon kultivar padi gogo lokal Kalimantan terhadap beberapa dosis pemupukan. Penelitian dimulai bulan Desember 2016 hingga Mei 2017 di Kebun Percobaan IPB Sawah Baru, Departemen Agronomi dan Hortikultura, Dramaga, Bogor, Jawa Barat. Penelitian menggunakan Rancangan Kelompok Lengkap Teracak (RKLT) faktorial dengan dua faktor yaitu kultivar dan dosis pupuk. Faktor kultivar terdiri atas 7 kultivar yaitu: V1 (Mayas), V2 (Abung), V3 (Timur), V4 (Samarinda), V5 (Jatiluhur), V6 (INPAGO 10), dan V7 (IPB 8 G), sedangkan faktor dosis pupuk, terdiri atas 4 taraf yaitu, D1 (0% dosis anjuran), D2 (50% dosis anjuran), D3 (100% dosis anjuran), dan D4 (150% dosis anjuran), yang mana dosis anjuranya adalah 200 kg Urea, 100 kg KCl, dan 100 kg SP36. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dosis pupuk berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan, yaitu pada tinggi tanaman, skala warna daun, persen gabah hampa, bobot 1000 butir, indeks panen, dan dugaan hasil. Kultivar padi gogo memberikan pengaruh sangat nyata pada seluruh variabel pertumbuhan dan hasil tanaman padi gogo. Dosis pupuk D2 (50 %) menunjukkan hasil yang tidak berbeda nyata dengan dosis pupuk D3 (100%) dan D4 (150%) pada variabel pertumbuhan vegetatif, komponen produksi, indeks panen, dan dugaan hasil. Kultivar lokal padi gogo V1 (Mayas) dan V3 (Timur) menunjukkan nilai komponen hasil yang paling baik dibandingkan dengan V2 (Abung) dan V4 (Samarinda). Hasil produksi gabah kultivar lokal masih lebih rendah dibandingkan dengan hasil produksi kultivar pembanding. Kultivar V5 (Jatiluhur) dan V7 (IPB 8G) memiliki hasil yang paling tinggi di antara semua kultivar yang diuji.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/96958
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
A19thh.pdf
  Restricted Access
Fulltext13.14 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.