Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/96695
Title: Imobilisasi Bacillus subtilis dengan Karaginan pada Anoda Microbial Fuel Cell Menggunakan Limbah Pemindangan Ikan
Authors: Bustami, Ibrahim
Desniar
Sofiah, Fitri
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Limbah cair perikanan merupakan jenis limbah yang dapat menimbulkan pencemaran lingkungan. Pengolahan limbah cair perikanan dapat dilakukan melalui microbial fuel cell (MFC) untuk menghasilkan energi listrik dengan memanfaatkan mikroorganisme. Bacillus subtilis termasuk bakteri yang dapat menguraikan bahan organik dan mentransfer elektron untuk menghasilkan listrik. Penelitian ini bertujuan menentukan konsentrasi karaginan (0%, 1%, 1.5%, dan 2%) di anoda terhadap energi listrik dan beban polutan limbah cair ikan pindang setelah lima hari proses MFC. Biofilm bakteri yang terbentuk pada anoda setelah proses MFC mengalami peningkatan dan tertinggi pada konsentrasi karaginan 2% sebesar 6.3x10 cfu/cm2. Nilai tegangan listrik yang dihasilkan mengalami fluktuasi dan tertinggi sebesar 0.39±0.05aV pada karaginan 1%. Nilai chemichal oxygen demand (COD) dan biochemichal oxygen demand (BOD) limbah cair ikan pindang setelah MFC megalami penurunan sebesar 81.41% dan 60.02% pada karaginan 1.5%. Nilai pH pada limbah setelah proses MFC berkisar 7.11-7.33. Nilai total amonia nitrogen (TAN) mengalami peningkatan pada semua perlakuan dan tertinggi pada karaginan 0% sebesar 0.689±0.1 mg/L.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/96695
Appears in Collections:UT - Marine Science And Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
C18fso.pdf
  Restricted Access
14.21 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.