Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/96033
Title: Anatomi Komparasi Skelet Ekstremitas Badak Kalimantan (Dicerorhinus sumatrensis harrissoni) dengan Badak Sumatera (Dicerorhinus sumatrensis sumatrensis).
Authors: Nurhidayat
Harlina, Eva
Putra, Reza Pratama Baja
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agriculture University (IPB)
Abstract: Badak kalimantan dan badak sumatera merupakan hewan langka yang berasal dari famili Rhinocerotidae. Kedua hewan ini dikategorikan sebagai hewan yang terancam punah akibat penurunan populasi 80% selama tiga periode. Penelitian ini bertujuan mempelajari perbandingan skelet ekstremitas badak kalimantan dan badak sumatera serta kaitannya terhadap perilaku kesehariannya. Penelitian ini menggunakan skelet ekstremitas badak kalimantan dan badak sumatera yang sudah dikeringkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa badak kalimantan memiliki struktur skelet yang lebih pendek dibandingkan pada badak sumatera.Tuber spinae scapulae pada kaki depan badak kalimantan relatif menjulur ke caudolateral dibandingkan pada badak sumatera. Spatium interosseum pada kaki depan dan belakang badak kalimantan relatif lebar dibandingkan pada badak sumatera. Struktur digit kaki depan dan belakang badak kalimantan relatif menjulur ke craniolateralyang diduga dapat membantu badak kalimantan berjalan di kondisi tanah yang relatif basah dibandingkan pada badak sumatera.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/96033
Appears in Collections:UT - Anatomy, Phisiology and Pharmacology

Files in This Item:
File SizeFormat 
B18rpb.pdf
  Restricted Access
9.23 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.