Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/95989
Title: Eksplorasi Agens Biokontrol Asal Rhizosfer Bambu untuk Pengendalian Mati Meranggas (Botryodiplodia theobromae Pat.) Pala.
Authors: Sinaga, Meity Suradji
Br Sinuhaji, Rizki Pertiwi
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agriculture University (IPB)
Abstract: Bambu merupakan tumbuhan yang tahan terhadap berbagai cekaman. Hal ini disebabkan oleh sifat disease suppressive soil pada rhizosfer bambu yang terjadi karena kemampuan populasi mikroba saprofit dari golongan bakteri dan cendawan dalam menekan perkembangan populasi patogen. Pengendalian hayati merupakan alternatif pengendalian penyakit tanaman yang dapat dilakukan tanpa memberikan efek negatif terhadap lingkungan dan bersifat berkelanjutan sehingga dapat mempertahankan keseimbangan ekosistem. Agens biokontrol berperan penting dalam menjaga kepadatan populasi patogen sehingga keseimbangan ekosistem dapat terwujud. Saat ini, penyakit mati meranggas yang disebabkan oleh Botryodiplodia theobromae Pat. telah dilaporkan di Kabupaten Aceh Selatan sebagai penyakit penting pada pertanaman pala. Studi ini bertujuan untuk memperoleh agens biokontrol asal rhizosfer bambu yang berpotensi dalam menekan pertumbuhan B. theobromae. Berdasarkan hasil studi, diperoleh tujuh isolat bakteri dan satu isolat Trichoderma sp. yang berpotensi in vitro dalam menghambat pertumbuhan B. theobromae. Kedelapan isolat tersebut tidak bersifat patogenik terhadap tanaman dan aman bagi mamalia. Isolat bakteri yang diperoleh mampu menekan pertumbuhan B. theobromae melalui mekanisme kompetisi, antibiosis dan enzimatis. Trichoderma sp. menghambat pertumbuhan B. theobromae melalui mekanisme kompetisi ruang dan nutrisi dan hiperparasitisme. Ketujuh isolat bakteri dan satu isolat Trichoderma sp. asal rhizosfer bambu berpotensi sebagai agens biokontrol untuk mengendalikan penyakit mati meranggas pada pala.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/95989
Appears in Collections:UT - Plant Protection

Files in This Item:
File SizeFormat 
A18rpb.pdf
  Restricted Access
1.29 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.