Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/95715
Title: Pengaruh Kompetensi Terhadap Kinerja Karyawan Tim Proyek PT Jaya Konstruksi Manggala Pratama Tbk Jakarta.
Authors: Rahmawati, Siti
Putri, Nasha Azarine
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agriculture University (IPB)
Abstract: PT Jaya Konstruksi Manggala Pratama Tbk adalah perusahaan yang bergerak di bidang infrastruktur dan konstruksi bangunan. Perusahaan secara konsisten merekrut karyawan yang memiliki kompetensi mumpuni, namun dalam lima tahun terakhir perusahaan tidak dapat mencapai target pelatihan karyawan. Sejak tahun 2013, perusahaan mengalami penurunan pendapatan dan laba usaha serta keterlambatan penyelesaian proyek yang dapat mengindikasikan terjadinya penurunan kinerja. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kompetensi dan kinerja yang dimiliki karyawan tim proyek, serta menganalisis pengaruh kompetensi terhadap kinerja karyawan tim proyek perusahaan. Metode yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karyawan tim proyek memiliki kompetensi dan kinerja yang baik. Kompetensi keterampilan, sikap, dan pengetahuan memiliki pengaruh terhadap kinerja karyawan tim proyek, dengan kompetensi keterampilan yang berpengaruh paling nyata terhadap kinerja karyawan tim proyek.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/95715
Appears in Collections:UT - Management

Files in This Item:
File SizeFormat 
H18nap.pdf
  Restricted Access
1.1 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.