Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/95586
Title: Pengaruh Limbah Keramik dan Abu Terbang Terhadap Kuat Tekan dan Daya Serap Air Bata Beton.
Authors: Sudibyo, Tri
Purnama, Satya Adi
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agriculture University (IPB)
Abstract: Pertumbuhan sektor pembangunan di Indonesia mengakibatkan tingginya permintaan akan semen dan pasir. Penelitian dilakukan dari bulan Februari hingga Juli 2018 dengan tujuan menganalisa dan mengetahui pengaruh campuran limbah keramik dan abu terbang terhadap kuat tekan dan daya serap bata beton. Penelitian dimulai dari persiapan alat dan bahan, pembuatan benda uji, serta pengujian kuat tekan dan daya serap bata beton. Baku mutu yang digunakan mengacu pada SNI 03-0691-1996. Berdasarkan hasil analisis, kuat tekan terbesar yaitu 26.56 Mpa diperoleh dari bata beton dengan 9% abu terbang dan 6% limbah keramik sehingga termasuk dalam bata beton kelas mutu B. Penyerapan air terbesar yaitu 18.29% diperoleh bata beton dengan campuran limbah keramik 15% dan penyerapan air terkecil yaitu 9.65% diperoleh pada bata beton normal. Bata beton dengan campuran 6% limbah keramik dan 9% abu terbang memiliki beberapa keuntungan yaitu biayanya lebih murah, memiliki kuat tekan dan daya serap air lebih tinggi dibandingkan bata beton normal, lebih ramah lingkungan, serta memiliki bobot yang lebih ringan dan mempermudah pemasangan.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/95586
Appears in Collections:UT - Civil and Environmental Engineering

Files in This Item:
File SizeFormat 
F18sap.pdf
  Restricted Access
1.58 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.