Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/95493
Title: Analisis Kelayakan Penggunaan Returnable Glass Bottles pada Produk Air Minum Dalam Kemasan (Studi Kasus: SUA AMDK BENING).
Authors: Bantacut, Tajuddin
Kusumawati, Adisti
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agriculture University (IPB)
Abstract: Peningkatan kebutuhan masyarakat akan Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) menyebabkan jumlah industri tersebut meningkat diikuti dengan peningkatan jumlah limbah kemasan yang dihasilkan khususnya botol PET yang dapat memberikan dampak negatif bagi lingkungan. Oleh karena itu, perlu adanya upaya untuk meminimasi limbah, salah satunya dengan penggunaan kemasan yang dapat dipakai ulang atau returnable glass bottles (RGB) yang melibatkan kegiatan pengembalian kemasan dari konsumen ke produsen (reverse logistics). Analisis kelayakan proyek yang meliputi aspek pasar, teknis dan manajemen, lingkungan, serta finansial pada produk AMDK Bening diperlukan sebelum diterapkan penggunaan RGB. Analisis CSI dan IPA pada aspek pasar menunjukkan bahwa konsumen sangat puas terhadap kualitas pelayanan, namun terdapat beberapa atribut yang perlu ditingkatkan kinerjanya. Analisis konjoin menunjukkan bahwa konsumen menyukai produk AMDK RGB dengan harga kurang dari Rp 5 000, volume 600 ml, pengumpul botol kosong adalah agen dan tidak diterapkan denda. Analisis terhadap aspek teknis dan manajemen dinilai layak. Dampak penggunaan RGB terhadap lingkungan lebih kecil dibanding botol PET. Berdasarkan analisis finansial, nilai kriteria kelayakan investasi dari produksi AMDK RGB yang meliputi NPV sebesar Rp 29 948 812, IRR sebesar 55%, Net B/C sebesar 1.30, dan PBP selama 7.83 tahun. Nilai kriteria kelayakan investasi dari produksi AMDK botol PET yang meliputi NPV sebesar Rp 15 128 054, IRR 15%, Net B/C sebesar 1.14, dan PBP selama 8.34 tahun. Dilihat dari keempat kriteria tersebut, keduanya dinilai layak untuk dilaksanakan. Akan tetapi, dengan membandingkan besarnya nilai dari keempat kriteria kelayakan investasi, produksi AMDK RGB dinilai lebih baik. Secara keseluruhan, penggunaan RGB pada produk AMDK layak untuk dilaksanakan.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/95493
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F18aku.pdf
  Restricted Access
1.57 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.