Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/95477
Title: Keanekaragaman Herpetofauna di Taman Nasional Komodo dan Sekitarnya.
Authors: Kusrini, Mirza Dikari
Mardiastuti, Ani
Kennedi, Umar Fhadli
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agriculture University (IPB)
Abstract: Taman Nasional Komodo merupakan kawasan konservasi yang berada di wilayah Wallacea yang merupakan salah satu habitat Komodo (Varanus Komodoensis). Pulau di kawasan Wallacea memiliki kekayaan endemik yang tinggi walaupun tingkat keanekaragamnya lebih rendah dibanding pulau besar lainnya di Indonesia. Keberadaan spesies invasif tentunya akan mengacam keseimbangan ekologis, ekonomi dan sosial. Tujuan dari penelitian ini adalah mengidentifikasi keanekaragaman herpetofauna dan mendeteksi keberadaan Duttaphrynus melanostictus di Taman Nasional Komodo dan sekitarnya. Pengamatan dilakukan pada Februari-April 2018 menggunakan Visual Encounter Survey yang dipadukan dengan Transek 400 m. Pengambilan data dilakukan di Taman Nasional Komodo (Pulau Rinca: Kampung Rinca, Loh Buaya, dan Loh Baru dan Pulau Komodo: Kampung Komodo, Loh Liang dan Loh Wau), Pulau Flores (Labuan Bajo dan Cumbi Village), dan Pulau Sumbawa (Sape). Herpetofauna yang ditemukan di Taman Nasional Komodo terdiri dari 2 jenis amfibi dan 18 jenis reptil sedangkan secara keseluruhan total jenis herpetofauna yang ditemukan adalah 7 jenis amfibi dan 22 jenis reptil. Keanekaragaman tertinggi (H'= 2.146) terdapat di Loh Buaya (Pulau Rinca) dan kemerataan tertinggi (E=0.587) terdapat di Loh Baru (Pulau Rinca). Kesamaan komunitas herpetofauna tertinggi adalah Pulau Komodo dengan Pulau Rinca (IS=0.8). Tidak ditemukan D. melanostictus di Pulau Flores (termasuk Taman Nasional Komodo), keberadaan D. melanostictus hanya ditemukan di Sape (Pulau Sumbawa).
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/95477
Appears in Collections:UT - Conservation of Forest and Ecotourism

Files in This Item:
File SizeFormat 
E18ufk.pdf
  Restricted Access
2.83 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.