Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/94968
Title: Karakteristik fenotipik sifat kualitatif dan kuantitatif Ayam Bangkok Tipe Adu di Indonesia dan Thailand
Authors: Jakaria
Ulfah, Maria
Hizkia
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agriculture University (IPB)
Abstract: Ayam bangkok merupakan salah satu ayam lokal yang terdapat di Indonesia yang awalnya berasal dari Muangthai, Thailand. Ayam bangkok pada umumnya dipelihara untuk kepentingan aduan dan hobi. Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi karakteristik sifat kualitatif dan kuantitatif ayam bangkok tipe adu di Indonesia dan di Thailand. Penelitian dilakukan pada 1 April sampai 10 April 2018. Ayam bangkok yang digunakan sebanyak 50 ekor (30 jantan, 20 betina) berasal dari Indonesia dan Thailand. Pengamatan karakteristik genetik eksternal berdasarkan standar FAO meliputi sifat warna shank, corak bulu, warna bulu, warna mata, kerlip bulu, bentuk jengger, warna cuping. Sifat kuantitatif yang diamati yaitu panjang jengger, lebar jengger, tinggi jengger, panjang paruh, panjang shank, dan panjang taji. Data sifat kualitatif dianalisis menggunakan analisis frekuensi fenotipe, frekuensi gen dominan, dan resesif autosomal, frekuensi gen dominan terkait kromosom kelamin, frekuensi gen alel ganda, nilai heterosigositas, perhitungan rata-rata heterosigositas per individu, dan uji chi square. Data sifat kuantitatif dianalisis dengan menggunakan uji-t. Hasil penelitian menunjukan bahwa nilai heterosigositas ayam bangkok tipe adu di Indonesia lebih tinggi dibandingkan Thailand. Frekeunsi genotitpe sifat kualitatif baik pada ayam bangkok di Indonesia dan Thailand berada dalam keseimbangan Hardy-Weinberg. Adapun hasil analisis sifat kuantitatif menunjukkan bahwa ayam bangkok tipe adu di Indonesia dan Thailand tidak berbeda nyata kecuali pada ukuran jengger.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/94968
Appears in Collections:UT - Animal Production Science and Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
D18hiz.pdf
  Restricted Access
1.52 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.