Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/94930
Title: Efektivitas bauran komunikasi pemasaran Taman Wisata Alam Pananjung, Kecamatan Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat
Authors: Riyanto, Sutisna
Istiana, Fenny
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agriculture University (IPB)
Abstract: Keberhasilan ekowisata di suatu daerah yang dikelola langsung oleh pemerintah daerah sangat bergantung pada seberapa besar dan gencarnya kegiatan komunikasi pemasaran yang dilakukan oleh pemerintah daerah dan pihak-pihak terkait. Komunikasi pemasaran yang efektif adalah aspek penting dalam keseluruhan misi pemasaran serta penentu suksesnya pemasaran. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah mendeskripsikan bentuk bauran komunikasi pemasaran, menganalisis efektivitas bauran komunikasi pemasaran pada aspek kognitif, afektif, dan konatif, menganalisis hubungan antara karakteristik pengunjung dan keterdedahan bauran komunikasi pemasaran dengan efektivitas komunikasi pemasaran pada aspek kognitif, afektif, dan konatif. Metode penelitian yang digunakan ialah penelitian kuantitatif yang didukung dengan data kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan signifikan antara karakteristik pengunjung pada variabel usia dengan efektivitas bauran komunikasi pemasaran pada aspek afektif dan karakteristik pengunjung pada variabel tingkat pendapatan dengan efektivitas bauran komunikasi pemasaran pada aspek afektif dan konatif. Kata kunci:
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/94930
Appears in Collections:UT - Communication and Community Development

Files in This Item:
File SizeFormat 
I18fis.pdf
  Restricted Access
3.18 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.