Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/94787
Title: Pengaruh Social Media Marketing terhadap Minat Beli Produk Fashion Distro Flashy.
Authors: Sarma, Ma'mun
Rahmi, Suci Fadhilah
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Perkembangan teknologi internet turut menciptakan persaingan bisnis sehingga perusahaan dituntut untuk menciptakan strategi pemasaran yang kuat, salah satunya melalui Social Media Marketing. Social Media Marketing digunakan oleh banyak perusahaan, salah satunya industri fashion. Fashion merupakan salah satu subsektor yang mendominasi di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi karakteristik followers, menganalisis pengaruh Social Media Marketing terhadap minat beli produk fashion distro Flashy, dan menganalisis dimensi Social Media Marketing yang paling berpengaruh terhadap minat beli produk fashion distro Flashy. Pengumpulan data dilakukan dengan melalui alat bantu kuesioner kepada 100 followers social media Flashy. Analisis data pada penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode analisis deskriptif dan Structural Equation Modelling Partial Least Square (SEM PLS). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Social Media Marketing berpengaruh positif terhadap minat beli produk fashion Flashy. Pada penelitian ini juga dapat diketahui bahwa Flashy sebaiknya lebih fokus untuk menggunakan instagram karena mayoritas responden lebih memilih mengakses instagram.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/94787
Appears in Collections:UT - Management

Files in This Item:
File SizeFormat 
H18sfr.pdf
  Restricted Access
13.46 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.