Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/94679
Title: Analisis Penentu Rasio Pembiayaan Perbankan Syariah pada Sektor Konstruksi di Indonesia
Authors: Rindayati, Wiwiek
Syamani, Khairunnisa
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Sektor konstruksi memiliki peran yang penting dalam struktur perekonomian nasional. Sektor konstruksi merupakan penyumbang PDB terbesar keempat dan memiliki nilai efek multiplier yang tinggi dibandingkan sektor riil lainnya. Pengoptimalan pertumbuhan dan pembangunan sektor konstruksi di indonesia memerlukan peranan dari perbankan syariah melalui mekanisme pembiayaan. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis faktor-faktor penentu dari rasio pembiayaan perbankan syariah yang disalurkan pada sektor konstruksi. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah Vector Error Correction Model (VECM) dengan data bulanan periode Januari 2010 hingga Desember 2016. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Dana Pihak Ketiga (DPK) dalam jangka pendek berpengaruh signifikan negatif terhadap rasio pembiayaan sektor konstruksi. Variabel penentu yang berpengaruh signifikan positif dalam jangka panjang adalah DPK, Financing to Deposit Ratio (FDR), Capital Adequacy Ratio (CAR), Suku Bunga Kredit (SBK), dan Indeks Harga Perdagangan Besar (IHPB), sedangkan variabel yang berpengaruh signifikan negatif dalam jangka panjang adalah Non Performing Financing (NPF), Equivalent Rate Pembiayaan (ERP), dan Inflasi.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/94679
Appears in Collections:UT - Economics and Development Studies

Files in This Item:
File SizeFormat 
H18ksy.pdf
  Restricted Access
23.74 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.