Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/94619
Title: Toksisitas Campuran Insektisida Emamektin Benzoat dan Spinetoram terhadap Ulat Daun Kubis Plutella xylostella (L.) (Lepidoptera: Yponomeutidae).
Authors: Prijono, Djoko
Dadang
Adelina, Kiki
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agriculture University (IPB)
Abstract: Plutella xylostella (L.) merupakan salah satu hama penting tanaman famili Brassicaceae. Hama ini biasanya dikendalikan oleh petani menggunakan insektisida sintetik. Penggunaan insektisida berbahan aktif tunggal secara terus menerus menyebabkan resistensi pada P. xylostella. Salah satu alternatif pengendalian P. xylostella melalui aplikasi insektisida campuran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui toksisitas insektisida emamektin benzoat, spinetoram dan campuran keduanya terhadap ulat daun kubis P. xylostella serta sifat aktivitas campurannya dan mempelajari pengaruh insektisida emamektin benzoat dan spinetoram terhadap biologi P. xylostella, khususnya keberhasilan pembentukkan pupa dan imago. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai LC95 pada 96 JSP insektisida spinetoram 3.4 kali lebih tinggi dibandingkan kosentrasi anjuran yang tertera pada label. Sementara itu, insektisida emamektin benzoat masih efektif terhadap larva P. xylostella yang memiliki nilai LC95 6.5 kali lebih rendah dari konsentrasi anjuran yang tertera pada label. Nilai indeks kombinasi pada perbandingan konsentrasi campuran 1:1 (w/w) dan 1:5 (w/w) pada LC50 dan LC95 menunjukkan sifat antagonistik. Namun, pada perbandingan konsentrasi campuran 1:10 (w/w) menunjukkan nilai indeks kombinasi yang beragam yaitu bersifat antagonistik dan aditif. Insektisida spinetoram pada seluruh konsentrasi dan konsentrasi terendah emamektin benzoat tidak berpengaruh terhadap pembentukkan pupa, namun berpengaruh terhadap penurunan pembentukkan imago. Secara umum campuran kedua jenis insektisida pada perbandingan konsentrasi 1:1 dan 1:5 tidak berpengaruh terhadap penurunan persentase pembentukan pupa dan imago kecuali perbandingan konsentrasi 1:10. Konsentrasi tertinggi pada perbandingan konsentrasi 1:1 berpengaruh nyata terhadap penurunan pembentukkan pupa, sedangkan konsentrasi tertinggi perbandingan konsentrasi 1:5 dan seluruh konsentrasi pada perbandingan 1:10 berpengaruh nyata terhadap penurunan persentase pembentukan pupa dan imago.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/94619
Appears in Collections:UT - Plant Protection

Files in This Item:
File SizeFormat 
A18kad.pdf
  Restricted Access
922.98 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.